
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea sudah mengantongi satu nama pengganti Willian. The Blues berencana merekrut winger Real Madrid, Lucas Vazquez.
Chelsea diyakini akan berpisah dengan Willian di musim panas ini. Hal ini dikarenakan sang winger kontraknya habis di musim panas nanti dan sejauh ini proses nego kontrak barunya masih macet.
Kehilangan Willian akan meninggalkan lubang yang besar di sektor sayap Chelsea. Untuk itu pasukan The Blues berencana untuk mencari penggantinya di musim panas nanti.
Todofichajes mengklaim bahwa Chelsea sudah memiliki kandidat pengganti untuk Willian. Mereka berencana merekrut Lucas Vazquez dari Real Madrid.
Apa pertimbangan Chelsea merekrut Vazquez? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jam Terbang Tinggi
Salah satu pertimbangan utama Chelsea merekrut Vazquez karena jam terbangnya yang tinggi.
Sang winger sudah beberapa tahun terakhir memperkuat Real Madrid. Ia juga membantu El Real memenangkan sejumlah trofi bergengsi seperti tiga trofi Liga Champions.
Jam terbangnya yang tinggi ini dinilai akan sangat berguna untuk membantu Chelsea yang dipenuhi oleh pemain muda berbakat.
Siap Pergi
Menurut laporan tersebut, Chelsea cukup berpeluang untuk mengamankan jasa Vazquez di musim panas nanti.
Sang winger diberitakan ingin angkat kaki dari Real Madrid. Pasalnya ia tidak kunjung mendapatkan jam bermain yang reguler sebagai starter.
Untuk itu ia akan tertarik pindah ke Chelsea jika tim asal London Barat itu berani menjanjikannya jam bermain yang reguler.
Harga Terjangkau
Kontrak Vazquez di Real Madrid akan berakhir di tahun 2021 mendatang.
Sang winger diyakini bisa direkrut dikisaran angka 20 juta Euro saja.
(Todofichajes)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

