
Bola.net - Sebuah angan-angan disampaikan oleh Marcus Rashford. Penyerang Manchester United itu berharap timnya bisa mengakhiri musim 2022/23 dengan trofi juara.
Manchester United saat ini sedang mengalami paceklik trofi juara. Setan Merah terakhir kali memenangkan sebuah kejuaraan terjadi di tahun 2017 silam alias lima tahun yang lalu.
Di musim 2022/23 ini, Manchester United terlihat menjanjikan untuk memenangkan trofi juara. Performa mereka mulai apik dan konsisten sehingga mereka mulai melangkah jauh di kompetisi-kompetisi yang mereka ikuti.
Rashford berharap timnya bisa mengakhiri paceklik trofi juara tersebut di musim ini. "Ya, target kami musim ini adalah memenangkan trofi juara," buka Rashford kepada BBC Sports.
Simak komentar Rashford selengkapnya di bawah ini.
Ingin Rasakan Lagi
Sebagai salah satu pemain yang sudah lama membela MU, Rashford mengaku rindu untuk mengangkat trofi juara.
Ia menilai lima tahun tanpa trofi juara itu terlalu lama sehingga ia ingin merasakan sensasi mengangkat trofi juara itu lagi.
"Kami sudah lama ingin memenangkan trofi juara lagi. Ketika saya pertama kali memasuki tim ini, kami menjalani start yang bagus dan memenangkan tiga atau empat trofi di musim pertama saya itu," sambung Rashford.
Harus Kerja Keras
Rashford mengakui bahwa memenangkan trofi juara bukan perkara mudah. Karena persaingan untuk memenangkan trofi juara itu sangat berat.
Jadi ia meminta timnya untuk bekerja keras agar bisa mengakhiri paceklik yang sudah berlangsung lama tersebut.
"Beberapa tahun terakhir kami berada dalam situasi yang sulit, namun kami bisa keluar dari situasi ini jika kami mau bekerja keras. Kami juga harus mendengarkan manajer dan juga para staff, dan kami harus memainkan gaya bermain kami agar bisa memenangkan pertandingan," imbuhnya.
Menang Besar
Manchester United sendiri baru-baru ini sukses mengamankan kemenangan di ajang Premier League.
Menjamu Nottingham Forest di Old Trafford, Setan Merah menang dengan skor 3-0.
Klasemen Premier League
(BBC Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)

