
Bola.net - Peringkat 9 Arsenal akan menghadapi sang juara Liverpool di pekan ke-36 Premier League 2019/20, Kamis (16/7/2020). Mereka sama-sama meraih hasil mengecewakan di laga sebelumnya.
Terakhir, Arsenal main tandang melawan Tottenham. Dalam derby itu, Arsenal sempat unggul lewat gol Alexandre Lacazette, tapi akhirnya dipaksa menyerah 1-2.
Sementara itu, Liverpool baru saja kehilangan poin di kandang untuk pertama kalinya musim ini. Menjamu Burnley, Liverpool cuma meraih hasil imbang 1-1. Penyerang Liverpool yang bersaing dalam perburuan sepatu emas Premier League, Mohamed Salah, juga gagal menambah pundi gol-golnya.
Salah masih mengoleksi 19 gol. Salah tertinggal satu gol di belakang penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang. Jamie Vardy dari Leicester City masih memimpin dengan torehan 23 golnya.
Liverpool bakal kembali menurunkan kekuatan penuhnya di laga nanti. Sementara itu, Arsenal, yang ditunggu partai semifinal melawan Manchester City di Piala FA, sepertinya bakal merotasi beberapa pemainnya.
Perkiraan Susunan Pemain

Arsenal (3-4-3): Martinez; Kolasinac, Holding, Sokratis; Tierney, Ceballos, Xhaka, Soares; Saka, Lacazette, Nelson.
Pelatih: Mikel Arteta.
Info skuad: Nketiah (skorsing), Leno (cedera), Chambers (cedera), Pablo Mari (cedera), Martinelli (cedera), Ozil (cedera), Guendouzi (tanda tanya).
Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, van Dijk, Gomez, Alexander-Arnold; Keita, Fabinho, Wijnaldum; Mane, Firmino, Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Matip (cedera), Henderson (cedera), Lovren (meragukan), Milner (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
#LiveBolanet FT: Liverpool 5-5 Arsenal (6' Mustafi o.g, 43' Milner, 58' Chamberlain, 63'90' Origi ; 19' Torreira, 26'36' Martinelli, 54' Maitland-Niles, 71' Willock) (Pen: 5-4) | Poss:66%-34% | Shots:15-13 | Tackles:20-19
— Bola (@Bolanet) October 30, 2019
Pasukan Muda Liverpool Lumpuhkan Meriam London Di Anfield pic.twitter.com/dzwF4WxPUn
Head-to-Head (Premier League)
- Pertemuan: 55
- Arsenal menang: 15
- Gol Arsenal: 69
- Imbang: 19
- Liverpool menang: 21
- Gol Liverpool: 90.
5 Pertemuan Terakhir
- 31-10-2019 Liverpool 5-5 Arsenal (EFL Cup)
- 24-08-2019 Liverpool 3-1 Arsenal (EPL)
- 30-12-2018 Liverpool 5-1 Arsenal (EPL)
- 04-11-2018 Arsenal 1-1 Liverpool (EPL)
- 23-12-2017 Arsenal 3-3 Liverpool (EPL).
5 Laga Terakhir Arsenal (M-M-M-S-K)
- 28-06-2020 Sheffield 1-2 Arsenal (Piala FA)
- 02-07-2020 Arsenal 4-0 Norwich (EPL)
- 04-07-2020 Wolverhampton 0-2 Arsenal (EPL)
- 08-07-2020 Arsenal 1-1 Leicester (EPL)
- 12-07-2020 Tottenham 2-1 Arsenal (EPL).
5 Laga Terakhir Liverpool (M-K-M-M-S)
- 25-06-2020 Liverpool 4-0 Palace (EPL)
- 03-07-2020 City 4-0 Liverpool (EPL)
- 05-07-2020 Liverpool 2-0 Aston Villa (EPL)
- 09-07-2020 Brighton 1-3 Liverpool (EPL)
- 11-07-2020 Liverpool 1-1 Burnley (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor

Arsenal memenangi 6 dari 10 laga terakhirnya di Premier League (M5 S1 K3).
Arsenal tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhirnya di Premier League (M5 S2 K0).
Arsenal cuma kalah 2 kali dalam 23 laga kandang terakhirnya melawan Liverpool di semua kompetisi (M11 S10 K2).
Liverpool cuma menang 1 kali dalam 4 laga tandang terakhirnya di Premier League (M1 S1 K2).
Liverpool tak terkalahkan dalam 4 laga tandang terakhirnya melawan Arsenal di Premier League (M1 S3 K0).
Liverpool selalu mencetak minimal 3 gol dalam 8 dari 9 laga terakhirnya melawan Arsenal di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Arsenal 1-2 Liverpool.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Arsenal vs Liverpool, Klopp Sedikit Cemaskan Satu Hal Ini
- Terungkap, Robertson Ucapkan Kata-kata Kasar ke Wasit di Laga Liverpool vs Burnley
- Liverpool Ditahan Imbang, Jurgen Klopp Soroti Kinerja Wasit
- Roberto Firmino tak Kunjung Sumbang Gol, Apa Kata Jurgen Klopp?
- Nick Pope Bikin Liverpool Frustrasi, Netizen: Peter Schmeichel?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

