
Bola.net - Peringkat 7 Manchester United (MU) akan menjamu peringkat 19 Watford pada pekan ke-27 Premier League 2019/20, Minggu (23/2/2020). Pertandingan di Old Trafford ini akan disiarkan langsung oleh TVRI, dengan kick-off 21:00 WIB.
Di atas kertas, MU seharusnya bisa menang. Namun, inkonsistensi masih kerap menjadi kendala bagi mereka.
Pekan sebelumnya, MU mengalahkan Chelsea 2-0 di Stamford Bridge melalui gol-gol Anthony Martial dan Harry Maguire. Namun, pasukan Ole Gunnar Solskjaer kemudian cuma imbang 1-1 melawan tuan rumah Club Brugge di babak 32 besar Liga Europa leg pertama.
Martial membobol gawang Club Brugge, dan mencetak gol dalam dua penampilan beruntun untuk MU. Melawan Watford, dia bakal kembali diharapkan untuk coba mendulang poin penuh.
Watford sendiri tanpa kemenangan dalam lima laga terakhirnya di semua kompetisi (M0 S2 K3). Mereka perlu memperbaiki form itu jika ingin coba melepaskan diri dari zona degradasi.
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-18, MU kalah 0-2 di kandang Watford oleh gol Ismaila Sarr dan penalti Troy Deeney. Akankah MU membalasnya di Old Trafford nanti?
Perkiraan Susunan Pemain
MU (3-4-1-2): De Gea; Lindelof, Maguire, Bailly; Wan-Bissaka, Fred, Matic, Shaw; Fernandes; James, Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Rashford (cedera), McTominay (cedera), Pogba (cedera), Tuanzebe (cedera), Greenwood (meragukan).
Watford (4-2-3-1): Foster; Mariappa, Kabasele, Cathcart, Masina; Hughes, Capoue; Sarr, Doucoure, Deulofeu; Deeney.
Pelatih: Nigel Pearson.
Info skuad: Janmaat (cedera), Prodl (cedera), Sarr (meragukan), Femenia (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Premier League)
- Pertemuan: 13
- MU menang: 11
- Gol MU: 28
- Imbang: 0
- Watford menang: 2
- Gol Watford: 14.
5 Pertemuan Terakhir
- 22-12-2019 Watford 2-0 MU (EPL)
- 30-03-2019 MU 2-1 Watford (EPL)
- 15-09-2018 Watford 1-2 MU (EPL)
- 13-05-2018 MU 1-0 Watford (EPL)
- 29-11-2017 Watford 2-4 MU (EPL).
5 Pertandingan Terakhir MU (M-M-S-M-S)
- 26-01-2020 Tranmere 0-6 MU (Piala FA)
- 30-01-2020 City 0-1 MU (EFL Cup)
- 02-02-2020 MU 0-0 Woverhampton (EPL)
- 18-02-2020 Chelsea 0-2 MU (EPL)
- 21-02-2020 Club Brugge 1-1 MU (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Watford (S-K-K-K-S)
- 18-01-2020 Watford 0-0 Tottenham (EPL)
- 22-01-2020 Aston Villa 2-1 Watford (EPL)
- 24-01-2020 Tranmere 2-1 Watford (Piala FA)
- 01-02-2020 Watford 2-3 Everton (EPL)
- 09-02-2020 Brighton 1-1 Watford (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
MU cuma kalah 1 kali dalam 11 laga kandang terakhirnya di Premier League (M5 S5 K1).
MU selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Watford di Premier League.
MU cuma kebobolan 1 gol dalam 5 laga kandang terakhirnya melawan Watford di Premier League.
Watford tanpa kemenangan dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi (M0 S2 K3).
Watford tanpa kemenangan dalam 2 laga tandang terakhirnya di Premier League (M0 S1 K1).
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-0 Watford.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Ini Penyebab Paul Pogba Tidak Kunjung Comeback di Skuat MU
- Andreas Pereira Disebut Tidak Layak Jadi Starter di Manchester United
- Cetak Gol Lagi, Anthony Martial Disebut Sebagai Striker Papan Atas
- Jadwal Liga Inggris Pekan ke-27, Siaran Langsung di TVRI dan Mola TV
- Sweet, Jurgen Klopp Balas Surat Fans Cilik MU yang Minta Liverpool Kalah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

