
Bola.net - Bursa calon pengganti Erik ten Hag di kursi manajer Manchester United kembali menjadi topik hangat. Superkomputer memprediksi Gareth Southgate menjadi kandidat terdepan untuk menjadi pelatih MU.
Inkonsistensi masih menjadi penyakit akut di tubuh MU memasuki musim baru. Dari enam laga yang sudah dilakoni di Premier League, Setan Merah sudah tiga kali menelan kekalahan.
Terbaru, MU dipaksa menyerah dengan skor telak 0-3 oleh Tottenham dalam laga yang digelar di kandang mereka sendiri, Old Trafford pada Minggu (29/9/2024) malam.
Kekalahan ini membuat MU tercecer di peringkat 13 klasemen sementara Premier League 2024/2025. Dengan raihan tujuh poin, MU tertinggal enam poin dari zona empat besar.
Gareth Southgate Paling Diunggulkan

Situasi ini membuat posisi Ten Hag di kursi manajer MU semakin tertekan. Kini, superkomputer milik BoyleSports pun memprediksi siapakah calon yang paling diunggulkan untuk menjadi pengganti jika Ten Hag dipecat.
Menariknya, sosok yang paling diunggulkan superkomputer BoyleSports untuk menggantikan Ten Hag di MU adalah Gareth Southgate. Eks pelatih Timnas Inggris itu memiliki peluang sebesar 34,8 persen.
Southgate memang saat ini tengah menganggur usai mengundurkan diri dari kursi pelatih Timnas Inggris usai Euro 2024 kemarin. Southgate berandil membawa Inggris melaju hingga partai final.
Sayang, Southgate gagal mempersembahkan trofi bagi Inggris usai dikalahkan Spanyol dengan skor 1-2 dalam laga final yang digelar di Olympiastadion, Berlin, Juli lalu.
Prediksi Superkomputer

Berikut prediksi superkomputer BoyleSports tentang calon terkuat pengganti Erik ten Hag di MU selengkapnya:
- Gareth Southgate - 34,8 persen (15/8)
- Ruud van Nistelrooy - 33,3 persen (2/1)
- Thomas Tuchel - 13,3 persen (6/1)
- Thomas Frank - 4,76 persen (20/1)
- Kieran McKenna - 3,85 persen (25/1)
- Graham Potter - 3,85 persen (25/1)
- Michael Carrick - 3,85 persen (25/1)
- Zinedine Zidane - 2,95 persen (33/1)
Klasemen Premier League
Sumber: BoyleSports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)

