
Bola.net - Steven Gerrard, yang bakal meninggalkan Liverpool di akhir musim 2014/15, merupakan salah satu gelandang dan pemain terbaik yang pernah ada. Sederet pemain top maupun sosok penting dan legendaris dalam dunia sepak bola sudah pernah melontarkan pujian buatnya.
Dikompilasi oleh 101 Great Goals dan Winner Sports, berikut beberapa di antaranya.
Thierry Henry: "Saya tak pernah melihat seorang stiker di dunia yang telah mencetak begitu banyak gol penting, apalagi seorang gelandang."
Fernando Torres: "Tak diragukan lagi, dia adalah partner paling hebat yang pernah saya miliki. Dia punya segalanya. Di Liverpool, dia tak tergantikan."
Mario Balotelli: "Menurut saya, visi dan tekniknya selevel Pirlo. Namun, dia juga dilengkapi dengan power."
Patrick Vieira: "Dia pemain yang komplet. Dia bisa mencetak gol, jago merancang peluang, punya tekel bagus, dan sanggup menginspirasi timnya."
Daniele De Rossi: "Gerrard adalah pemain idola saya sejak 10 tahun terakhir dan dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Dia adalah panutan para pemain tengah."
Zinedine Zidane: "Terbaik dunia? Dia mungkin tak mendapat perhatian sebesar Messi dan Ronaldo, tapi saya rasa iya (dia terbaik dunia)."
Carlo Ancelotti: "Tak perlu diragukan, dia adalah salah satu gelandang terbaik di dunia."
Jamie Carragher: "Dia selalu berkontribusi besar di laga-laga krusial. Itulah yang dilakukan oleh pemain spesial."
Francesco Totti: "Jika saya menciptakan World XI dream team, Steven Gerrard lah kaptennya."
Kaka: "Dia berjiwa besar serta merupakan ikon sepak bola modern dengan kemampuannya untuk menyerang dan bertahan yang sama bagusnya."
Luis Suarez: "Steven Gerrard adalah partner terbaik yang pernah saya miliki."
Setelah Liverpool bermain imbang 2-2 melawan Leicester City di Premier League, Kamis (01/1), Gerrard dikecam oleh sejumlah pendukung The Reds di dunia maya. Mereka menilai Gerrard sebagai salah satu penyebab kegagalan timnya meraup tiga angka meski dia mencetak dua gol. Itu pasti menyakitkan bagi Gerrard. [initial]
(101/gia)
Dikompilasi oleh 101 Great Goals dan Winner Sports, berikut beberapa di antaranya.
Thierry Henry: "Saya tak pernah melihat seorang stiker di dunia yang telah mencetak begitu banyak gol penting, apalagi seorang gelandang."
Fernando Torres: "Tak diragukan lagi, dia adalah partner paling hebat yang pernah saya miliki. Dia punya segalanya. Di Liverpool, dia tak tergantikan."
Mario Balotelli: "Menurut saya, visi dan tekniknya selevel Pirlo. Namun, dia juga dilengkapi dengan power."
Patrick Vieira: "Dia pemain yang komplet. Dia bisa mencetak gol, jago merancang peluang, punya tekel bagus, dan sanggup menginspirasi timnya."
Daniele De Rossi: "Gerrard adalah pemain idola saya sejak 10 tahun terakhir dan dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia. Dia adalah panutan para pemain tengah."
Zinedine Zidane: "Terbaik dunia? Dia mungkin tak mendapat perhatian sebesar Messi dan Ronaldo, tapi saya rasa iya (dia terbaik dunia)."
Carlo Ancelotti: "Tak perlu diragukan, dia adalah salah satu gelandang terbaik di dunia."
Jamie Carragher: "Dia selalu berkontribusi besar di laga-laga krusial. Itulah yang dilakukan oleh pemain spesial."
Francesco Totti: "Jika saya menciptakan World XI dream team, Steven Gerrard lah kaptennya."
Kaka: "Dia berjiwa besar serta merupakan ikon sepak bola modern dengan kemampuannya untuk menyerang dan bertahan yang sama bagusnya."
Luis Suarez: "Steven Gerrard adalah partner terbaik yang pernah saya miliki."
Setelah Liverpool bermain imbang 2-2 melawan Leicester City di Premier League, Kamis (01/1), Gerrard dikecam oleh sejumlah pendukung The Reds di dunia maya. Mereka menilai Gerrard sebagai salah satu penyebab kegagalan timnya meraup tiga angka meski dia mencetak dua gol. Itu pasti menyakitkan bagi Gerrard. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...