
Bola.net - Ralf Rangnick berbicara tentang masa depan para pemain Manchester United. Ia membenarkan ada pemain Setan Merah yang ingin meninggalkan klub.
MU baru saja menelan kekalahan dari Wolverhampton dalam lanjutan Premier League. Mereka takluk dengan skor 0-1 di Old Trafford, Selasa (4/1/2022) lalu.
Kekalahan tersebut kabarnya membuat ruang ganti MU memanas. Sejumlah pemain Setan Merah dilaporkan tidak senang dengan gaya melatih Rangnick dan ingin pergi.
Salah satu pemain yang sudah menyatakan ingin hengkang adalah Anthony Martial. MU telah memasukkan sang pemain ke daftar jual dan bisa pergi dalam waktu dekat.
Pemain Ingin Pergi
Tidak semua pemain mendapat kesempatan bermain yang cukup di bawah asuhan Rangnick. Karena itu, Rangnick tidak memungkiri kalau ada pemain yang ingin meninggalkan klub.
“Kami memiliki pemain dengan kontrak yang berakhir di musim panas, kami mungkin juga memiliki pemain yang masih ingin pergi meskipun mereka terikat kontrak," kata Rangnick di situs resmi klub.
"Ini tentang menghadapinya dengan cara profesional. Setiap orang memiliki kesempatan dan unjuk gigi dalam latihan dan kemudian mendapatkan kesempatan untuk bermain."
"Jika ini tidak terjadi, maka pemain, bersama dengan klub dan agen, mereka perlu mendiskusikan situasinya."
Siap Berbicara dengan Pemain
Rangnick memang tidak bisa membuat semua pemain senang. Namun, dia siap berbicara langsung dengan para pemain yang sudah tidak ingin bermain di MU.
"Tapi sejauh yang saya tahu sejauh ini, para pemain telah bersikap secara profesional jadi saya tidak bisa mengatakan apa-apa lagi," lanjutnya.
"Jika saya menyadari bahwa ini bukan masalahnya, saya akan membicarakannya dengan para pemain secara langsung."
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

