
Bola.net - - Sebuah prediksi diungkapkan Dharmesh Sheth mengenai masa depan Romelu Lukaku di Manchester United. Sheth menilai sang striker kemungkinan besar akan mengikuti jejak Alvaro Morata sebagai seorang penyerang flop.
Baik Morata dan Lukaku sama-sama menjadi tajuk pemberitaan di musim panas tahun 2017 silam. Keduanya menjadi dua transfer besar pada saat itu, di mana Manchester United dan Chelsea membayar mahal untuk mendatangkan keduanya dari Everton dan Real Madrid.
Meski dibeli dengan harga mahal, Alvaro Morata mengalami kesulitan tampil konsisten di lini serang Chelsea. Alhasil ia dirumorkan akan dilepas oleh The Blues di bursa transfer musim dingin ini.
Dalam pandangan Sheth, Lukaku sendiri hanya menunggu waktu sebelum berakhir sama seperti Morata. "Jika anda melihat kembali ke musim panas tahun 2017, dua transfer besar saat itu adalah transfer Lukaku dan Morata," buka Sheth kepada Sky Sports.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi pandangan Sheth atas masa depan Lukaku.
Gagal Total
Sheth sendiri mengaku cukup terkejut dengan situasi kedua striker ini, khususnya situasi Morata.
Ia menilai sang striker telah gagal total di Chelsea dan kepindahan dari Stamford Bridge sudah tidak terelakkan lagi.
"18 bulan setelah transfer itu terjadi, kita bisa melihat Morata akan segera meninggalkan Chelsea, karena dia dinilai sebagai pembelian yang gagal."
Segera Menyusul
Sheth sendiri percaya tidak lama lagi Lukaku akan mendapatkan nasib yang sama seperti Morata, jika ia tidak segera meningkatkan performanya.
"Saat ini Romelu Lukaku tidak bisa menembus tim Manchester United di bawah asuhan Ole Gunnar Solskaer, karena sang pelatih lebih suka memainkan Marcus Rashford, Anthony Martial dan Anthony Martial sebagai trio serangan mereka."
"Anda bisa bayangkan situasi mereka saat ini. Dua pembelian besar 18 bulan yang lalu saat ini tidak mampu menembus tim mereka masing-masing." tandasnya.
Performa Membaik
Namun Lukaku sendiri belakangan ini mulai rutin mencetak gol. Ia sudah mencetak 3 gol di empat pertandingan terakhir yang ia mainkan, di mana tiga laga diantaranya ia mainkan sebagai pemain cadangan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)

