
Bola.net - Bomber haus gol Chelsea, Romelu Lukaku mengumumkan bahwa dirinya tak akan lagi melakukan selebrasi gol dengan meluncur di atas permukaan rumput menggunakan lututnya.
Lukaku tampil luar biasa dengan memborong dua gol kala Chelsea mengandaskan Aston Villa 3-0 dalam partai Premier League 2021/22 pekan keempat, Sabtu (11/9/2021).
Berkat tambahan dua gol ini, Lukaku kini tercatat sudah menciptakan tiga gol bersama Chelsea sejak direkrut dari Inter Milan pada jendela transfer musim panas kemarin.
Pengumuman Romelu Lukaku
Usai mencetak gol pertama ke gawang Aston Villa, Lukaku terlihat sangat emosional dan merayakannya dengan meluncur menggunakan lututnya.
Sayang, luncuran yang dilakukan Lukaku tak mulus. Alih-alih berselebrasi dengan elegan, penyerang asal Belgia itu justru harus terjungkal, sebuah kejadian yang terlihat kocak.
Lewat akun Twitter pribadinya, Lukaku pun menyatakan pensiun melakukan selebrasi gaya tersebut, "Tak lagi meluncur dengan lutut saya setelah selebrasi kemarin,"
No more sliding on my knees after yesterday’s celebration…
— R.Lukaku Bolingoli9 (@RomeluLukaku9) September 12, 2021
Susul Langkah Eden Hazard
Pada 2018 silam, eks bintang Chelsea yang juga rekan setim Lukaku di timnas Belgia, Eden Hazard juga menyatakan tak akan lagi melakukan selebrasi meluncur menggunakan lututnya.
Selebrasi meluncur dengan lutut sejatinya merupakan ciri khas Hazard di Chelsea. Namun, ia tak lagi melakukannya karena hal tersebut membuatya merasakan sakit yang terlalu kuat.
Sumber: Twitter @RomeluLukaku9
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

