
Bola.net - - Eks winger Liverpool Harry Kewell mendukung Mohamed Salah untuk bisa memenangi gelar Ballon d'Or tahun 2018 ini.
Pemain asal Mesir ini memang tampil apik sejak tahun lalu. Di Serie A musim lalu, ia sukses membawa AS Roma jadi runner up liga.
Kemudian, tak berselang lama ia menjadi penentu keberhasilan timnas lolos ke Piala Dunia 2018. The Pharaohs sendiri terakhir kali masuk putaran final Piala Dunia pada tahun 1990 silam.
Kemudian, ia tampil begitu fenomenal bersama dengan Liverpool. Ia sekarang menjadi top skor tim dan berpeluang besar untuk memecahkan sejumlah rekor di Premier League plus jadi pencetak gol terbanyak di liga mengalahkan Harry Kane.
Ia juga berpeluang untuk bisa memenangi trofi pencetak gol terbanyak di Eropa, bersaing dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Kewell pun meyakini Salah juga bisa bersaing dengan kedua pemain itu untuk memenangi trofi Ballon d'Or.
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
"Salah telah menjalani musim yang fenomenal," ujar pria asal Australia ini kepada talkSPORT.
"Orang-orang mengatakan tentang gelar Player of the Year, tapi saya akan melangkah lebih jauh lagi," seru Kewell.
"Jika ia menjalani Piala Dunia yang fantastis, mendapat beberapa gol dan bermain bagus, dan kemudian berlanjut lagi musim depan, mengapa tidak bersaing untuk meraih Ballon d'Or? Ia punya banyak gol, saya tidak mengerti mengapa ia tidak bisa memenangkannya," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5446325/original/025310000_1765878759-_SUC__The_Founder5_II_-_Unfinished_Business_-_14122025_-_6D_-_1128.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)

