
Bola.net - Ada rumor baru datang dari Manchester United. Setan Merah dilaporkan akan mencoba merekrut Amadou Onana untuk memperkuat timnya.
Manchester United di musim panas ini cukup aktif belanja pemain baru. Erik Ten Hag butuh tambahan tenaga agar timnya bisa tampil kompetitif di musim 2023/2024.
Salah satu pemain yang ia datangkan ke Old Trafford adalah Andre Onana. Kiper Inter Milan itu jadi rekrutan kedua Setan Merah di musim panas ini.
The Daily Mail mengklaim bahwa MU akan punya Onana kedua di musim panas ini. Pasalnya Setan Merah tertarik untuk merekrut Amadou Onana dari Everton.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Manchester United akan kembali mengincar jasa Onana di musim panas ini.
Sang gelandang menarik perhatian Erik Ten Hag sejak musim lalu. Sang manajer menilai Onana punya kemampuan di atas rata-rata sebagai gelandang bertahan.
MU sendiri butuh gelandang baru di tim mereka setelah mereka melepas Fred ke Fenerbahce. Jadi MU tertarik untuk merekrut sang gelandang.
Bakal Sulit
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa MU akan menemui kesulitan untuk merekrut Onana di musim panas ini.
Everton ogah menjual sang gelandang. Pasalnya ia menjadi pemain andalan Sean Dyche di lini tengah The Toffees.
Selain itu ia masih terikat kontrak panjang di Goodison Park. Jadi Everton punya posisi yang kuat untuk mempertahankan sang gelandang.
Opsi Alternatif
Manchester United sendiri dilaporkan sudah menyiapkan beberapa opsi seandainya mereka gagal untuk mendapatkan Onana.
Gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat dilaporkan jadi target yang akan dikejar Setan Merah di musim panas ini.
Klasemen Premier League
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Manchester United terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Manchester United di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

