
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal nampaknya masih belum mau berhenti belanja. Terbaru, The Gunners dilaporkan tertarik memboyong Khvicha Kvaratskhelia dari Napoli.
Arsenal bergerak aktif di bursa transfer kali ini. Mikel Arteta mendatangkan sejumlah pemain top untuk memperkuat timnya di musim 2023/2024.
Terbaru, Arsenal berhasil mendaratkan Declan Rice ke London Utara. Arsenal kabarnya harus keluar uang lebih dari 100 juta pounds untuk merekrut gelandang West Ham tersebut.
Dilansir Football Transfer, Arsenal masih mau belanja lagi. Kali ini The Gunners akan mencoba merekrut Khvicha Kvaratskhelia dari Napoli.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Sektor Sayap
Menurut laporan tersebut, Arsenal ingin menambah amunisi di sektor sayap mereka jelang musim 2023/2024.
Mikel Arteta menilai timnya butuh tambahan pemain di sektor sayap berkualitas. Karena di musim depan mereka akan bermain di Liga Champions.
Itulah mengapa ia tertarik memboyong Kvaratskhelia dari Napoli untuk memperkuat lini serang mereka.
Bakal Sulit
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Arsenal bakal sulit merekrut sang winger dari Napoli.
Napoli sama sekali tidak berminat menjual sang winger. Karena ia dinilai telah memberikan kontribusi yang ciamik bagi skuat I Partinopei.
Jika Arsenal memaksa, mereka harus keluar uang lebih dari 100 juta Euro untuk mendapatkan jasa Kvaratshkelia. Sementara dana The Gunners saat ini sudah menipis.
Rekrutan Lainnya
Selain ingin merekrut Kvaratshkelia, Arsenal juga ingin mendatangkan kiper baru.
Mereka disebut-sebut sedang mengupayakan untuk merekrut David Raya dari Brentford di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Football Transfer)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

