
Bola.net - Klub Ligue 1, Bordeaux nampaknya belum mau mengibarkan bendera putih untuk transfer Phil Jones. Mereka dilaporkan akan mengajukan tawaran final untuk bek Manchester United itu dalam waktu dekat ini.
Sejak akhir pekan lalu beredar kabar bahwa Bordeaux menginginkan Jones. Mereka ingin meminjam sang bek hingga akhir musim nanti.
Manchester United sendiri dilaporkan sudah merestui peminjaman ini. Namun beberapa saat yang lalu, Jones memutuskan menolak pinangan Bordeaux.
Dilansir Fabrizio Romano, Bordeaux tidak menyerah begitu saja. Mereka akan menawar Jones dalam waktu dekat ini.
Simak informasi terkait transfer Jones selengkapnya di bawah ini.
Tawaran Final
Menurut laporan tersebut, Bordeaux saat ini menghubungi agen Jones. Mereka mengajak sang bek untuk pindah ke Prancis.
Bordeaux dikabarkan meningkatkan nilai tawaran mereka ke Jones. Agar ia mau bermain di Prancis.
Selain itu Bordeaux juga memberikan jaminan jam bermain untuk Jones, sehingga mereka berharap sang bek mau pindah.
Siapkan Opsi
Menurut Romano, kans Bordeaux merekurt Jones cukup kecil. Sang bek dikabarkan kurang tertarik pindah ke Prancis.
Tak ayal, Bordeaux mulai menyiapkan opsi cadangan. Sembari mereka mencoba merayu Jones untuk pindah ke Prancis.
Mereka dikabarkan sedang berkomunikasi dengan Brondby. Mereka ingin meminjam Andreas Maxso.
Bakal Digunakan
Menurut laporan yang beredar, Ralf Rangnick sendiri tidak keberatan jika Jones bertahan. Karena ia ingin menggunakan jasa sang bek.
Ia tahu Jones punya kemampuan di atas rata-rata. Sehingga ia yakin sang bek bisa berguna di sisa musim ini.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Guillem Balague: Chelsea dan MU Tertarik pada Ousmane Dembele, Tapi...
- Mason Greenwood Kena Skandal, Man United Nggak Perlu Pusing Memilih Pemain Depan
- Kejutan! Newcastle Ingin Bajak Dean Henderson pada Hari Terakhir Bursa Transfer
- Waduh, 4 Pemain Manchester United 'Unfollow' Instagram Mason Greenwood!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...