
Bola.net - - Sergio Romero menyatakan bahwa dirinya akan tetap bertahan di Manchester United. Pemain asal Argentina tersebut bahkan berencana memperpanjang kontraknya hingga 2022.
Romero gabung dengan MU pada tahun 2015 lalu. Sejak saat itu, penjaga gawang 31 tahun tersebut terus menjadi pilihan kedua di MU setelah David de Gea.
Sejak pindah dari Sampdoria, Romero mencatatkan 35 penampilan untuk MU di semua kompetisi. Hanya tujuh kali, Romero bermain di Premier League.
Hal tersebut membuat Romero disebut-sebut akan hengkang dari Old Trafford pada bursa transfer musim ini. Namun ia membantah kabar tersebut.
"Untuk saat ini saya bertahan di Manchester United. Mourinho bekerja keras untuk memperpanjang kontrak saya hingga 2022. Saya tak bisa meninggalkannya sekarang," ucap Romero seperti dikutip dari Goal Internasional.
"Jika United ingin menjual saya, jika mereka mendapat tawaran yang bermanfaat untuk klub, mereka akan menjual saya. Tapi saya rasa itu tak akan terjadi," paparnya.
Tak Masuk Timnas
Romero tak masuk dalam skuat Argentina untuk menjalani Piala Dunia 2018. Namanya dicoret setelah dikabarkan mengalami cedera parah.
Romero menyatakan sejatinya dirinya mampu bermain di Piala Dunia meskipun tak bisa bermain sejak hari pertama. Ia mengaku tak ada cedera serius pada dirinya. Namun ia kemudian memahami alasan pencoretan namanya dari skuat.
"Kurun waktu [Jorge] Sampaoli dan staf pelatih berbeda. Mereka ingin pemain yang selalu ada setiap hari dan saya dicoret dari daftar skuat dalam empat jam," jelas Romero.
"Karier saya bersama tim nasional belum selesai. Saya bekerja untuk bisa kembali," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:57
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...