
Bola.net - Masalah antara Cristiano Ronaldo dan Manchester United sempat memanas pada pekan ke-12 Liga Inggris 2022/2023. Dengan situasi yang kian memburuk, sang mega bintang disarankan oleh Gary Neville untuk segera angkat kaki pekan depan.
Ronaldo terlihat meninggalkan bangku cadangan, bahkan meninggalkan stadion ketika laga melawan Tottenham, Kamis (20/10/2022) lalu, belum berakhir. Pemain berusia 37 tahun ini kemudian mendapatkan teguran keras dari manajer Erik Ten Hag.
Ten Hag sampai memastikan tidak mengikutsertakan Ronaldo ke dalam skuat yang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea pada pekan ke-13, Minggu (23/10/2022) kemarin.
“Satu-satunya hal yang dapat dilakukan oleh klub dan Cristiano adalah berkumpul dalam pekan depan dan mengakhiri hubungan,” ucap Neville dalam acara di Sky Sport.
Tidak Punya Pilihan

Neville merasa Ronaldo sekarang tidak lagi sehebat di masa jayanya. Dengan label mega bintang yang masih melekat di dirinya, pelatih jadi menghadapi dilema. Entah tetap memainkannya atau tidak. Namun, Neville menyarankan tidak memainkannya.
“Bagi saya, Erik Ten Hag tidak punya pilihan. Benar-benar tidak punya pilihan,” ucap eks kapten Manchester United ini.
“Ketika kalian berpikir apakah Ronaldo harus dimainkan atau tidak, masalah utamanya sekarang adalah dia tidak bermain sehebat dulu. Man United lebih baik tanpa dia dan Erik Ten Hag tahu itu,” tambahnya.
Move On

Romantisme antara Man United dan Ronaldo dianggap Neville sudah lewat. Tidak ada lagi keharusan untuk terus memuja pemain yang pernah dinobatkan sebagai yang terbaik di dunia, jika memang kualitasnya terus menurun.
Lebih tegas, Neville menyarankan Man United untuk move on. Klub harus berpikiran ke depan soal kesuksesan tim daripada harus terus menjaga suasana hati Ronaldo.
“Saya pikir Ronaldo sudah terlalu bagus sebagai pemain dan karakternya terlalu besar. Klub harus move on,” sindir dia.
Bukan Kali Pertama

Di masa pramusim 2022 lalu, Ronaldo juga pernah berulah. Jadi ini bukan kali pertama dia melakukan ulah yang mengganggu suasana tim.
Ketika itu, Ronaldo nyaris tidak menghadiri agenda persiapan tim di masa pramusim. Alasan awalnya karena urusan keluarga. Akan tetapi, Ronaldo diketahui ingin hengkang dari Man United gara-gara tim ini hanya bermain di Liga Europa.
Setelah dibujuk Ten Hag dan dipertemukan dengan sejumlah petinggi klub, Ronaldo akhirnya tetap bertahan. Namun, selain telat mengembalikan kondisi fisiknya daripada rekan-rekannya yang membuatnya duduk di bangku cadangan dulu, kualitas Ronaldo pun diketahui semakin menurun setelah dimainkan di beberapa laga.
Sumber: Sky Sport
Klasemen Premier League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: Arsenal Tertahan, tapi Masih Betah di Pucuk
- Arsenal Seri Lawan Southampton, Netizen: Wasit Nggak Nolongin, Tangisan yang Sudah Ditunggu, Ayo Ket
- Frank Lampard Iba dengan Pemecatan Steven Gerrard: Manajer Perlu Waktu!
- Permalukan Tottenham, Newcastle Tembus 4 Besar
- Arsenal Terus di Puncak Klasemen Liga Inggris, Mikel Arteta Beber Rahasianya: Saya Belajar Banyak da
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)

