
Bola.net - - Teka-teki ihwal siapa yang akan menjadi manajer baru Manchester United mulai terbuka. Adalah sosok Ole Gunnar Solskjaer yang diyakini akan jadi manajer baru. Bahkan, situs resmi United sempat melansir videonya.
Seperti diketahui, United memutuskan untuk tidak lagi memakai jasa Jose Mourinho sebagai manajer pada musim 2018/19 ini. Pria asal Portugal tersebut resmi berpisah dengan Setan Merah pada hari Selasa (18/12) petang WIB.
Mourinho harus kehilangan jabatannya usai tak mampu membawa United meraih hasil positif di musim 2018/19. Pada laga terakhirnya, United bahkan harus menelan kekalahan dengan skor telak 3-1 atas Liverpool, yang tidak lain adalah rival utama klub.
Lalu, benarkah Solskjaer yang akan jadi manajer baru United? Apakah benar United telah mengumumkan Solskjaer sebagai manajer baru? Simak selengkapnya di bawah ini.
Muncul di Situs Resmi Klub
Nama Ole Gunnar Solskjaer memang santer disebut akan menjadi manajer baru pengganti Jose Mourinho. Namun, status Solskjaer bukan sebagai manajer permanen. Pria asal Norwegia tersebut akan mengisi jabatan sebagai manajer interim atau manajer sementara.
Indikasi jika Solskjaer akan menjadi manajer baru pun makin menguat. Bahkan, situs resmi United sempat melansir video pendek yang menunjukkan profil Solskjaer saat masih bermain di United. Hanya saja, video tersebut kini sudah dihapus.
Beberapa momen dalam video tersebut sempat diabadikan, sebelum akhirnya di hapus. Dalam salah satu potongan video tersebut, ada keterangan "Solskjaer menjadi manajer interim kami, 20 musim setelah memberikan treble lewat sebuah golnya di Camp Nou,".
"Solskjaer becomes our interim manager, 20 seasons after clinching the Treble with THAT goal at Camp Nou..." - web page on the #MUFC site (live link... for now) https://t.co/UWpCijXUAl pic.twitter.com/3WqhilxsqJ
— Simon Peach (@SimonPeach) December 18, 2018
Sejauh ini belum ada keterangan lanjutan dari pihak United tentang kabar tersebut. Setelah video dihapus, United belum juga merilis keterangan baru soal siapa yang akan jadi pengganti Mourinho.
Solskjaer: 'The Baby Face'
Ole Gunnar Solskjaer bukan sosok yang baru di skuat Manchester United. Semasa aktif sebagai pemain, Solskjaer berjuluk 'The Baby Face' dan jadi salah satu mesin gol andalan United. Dia bermain untuk United pada periode 1996 hingga 2007.
Solskjaer adalah pencetak gol penentu gelar juara Liga Champions musim 1998/99 bagi United. Saat itu, United menang 2-1 atas Bayern Munchen pada laga yang digelar di Camp Nou.
Setelah pensiun, Solskjaer kemudian aktif sebagai manajer. Sempat menjadi pelatih tim Manhcester United Reserve, kini Solskjaer menjadi pelatih klub Molde. Solskjaer sudah jadi pelatih Molde sejak tahun 2015 yang lalu.
Berita Video
Berita video melihat keakraban tim GGWP dengan SES pada launching The Battle of Youniverse (T-Boy).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)

