
Bola.net - - Bek Manchester United Chris Smalling meminta rekan-rekannya agar kembali ke bentuk permainan terbaiknya saat mereka bermain di pertandingan berikutnya.
Hari Minggu kemarin, MU bertandang ke markas Chelsea di Stamford Bridge. Pertandingan itu kemudian berakhir dengan skor tipis 1-0.
Satu-satunya gol di pertandingan tersebut dicetak oleh Alvaro Morata. Ia mencetak gol melalui sundulannya pada menit ke-55, memanfaatkan umpan matang dari Cesar Azpilicueta.
Kekalahan tersebut membuat Setan Merah gagal menjaga jaraknya dengan sang rival Manchester City. Poin MU kini tetap 23 sementara poin City menjadi 31, setelah mengalahkan Arsenal.
Smalling kemudian menyerukan kepada rekan-rekannya agar segera bangkit usai kekalahan tersebut. Ia ingin di pertandingan berikutnya, MU bisa meraih kemenangan.
Morata bobol gawang De Gea.
"Saya pikir kami harus berkumpul kembali dan memastikan bahwa - di pertandingan berikutnya adalah di Old Trafford - kami menampilkan performa untuk memperbaiki ini," tegas Smalling kepada MUTV.
"Ini tentang kami kembali ke Old Trafford untuk pertandingan itu dan memberikan performa yang bisa dibanggakan para suporter," serunya.
Di pertandingan berikutnya, MU akan bermain melawan Newcastle. Laga itu akan digelar di Old Trafford pada 19 November mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

