
Bola.net - Manajemen Manchester United dilaporkan tidak mau buru-buru mengambil keputusan terkait masa depan Christian Eriksen. Mereka dikabarkan tidak akan buru-buru memberikan kontrak baru untuk sang gelandang.
Sejak musim panas kemarin, sudah banyak beredar gosip terkait masa depan Eriksen. Maklum, kontrak gelandang Timnas Denmark itu akan habis di musim panas tahun 2025 nanti.
Namun belakangan ini penampilan Eriksen mulai meningkat bersama Manchester United. Ia menunjukkan kualitasnya sebagai jendral lini tengah Setan Merah.
Alhasil belakangan ini ada sejumlah rumor yang mengatakan bahwa Eriksen bakal cabut di musim panas nanti. Sehingga banyak yang mendesak manajemen MU untuk lekas memperpanjang kontrak sang gelandang.
Bagaimana sikap manajemen MU terkait kondisi Erisken ini? Simak selengkapnya di bawah.
Tidak Mau Buru-buru
Menurut laporan The Daily Mail, manajemen Manchester United sendiri tidak mau buru-buru memberikan kontrak baru bagi Eriksen.
Mereka ingin melihat apakah Eriksen mampu tampil dengan apik secara konsisten. Pasalnya performa Eriksen memang sempat drop di musim lalu.
Jika Eriksen mampu menunjukkan performa yang apik secara konsisten maka manajemen MU siap memberikannya kontrak baru.
Siap Bertahan
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Eriksen juga tidak terlalu ngebet untuk meninggalkan Manchester United saat ini.
Situasi hati sang gelandang dikabarkan sudah berubah. Ia memang sempat dikabarkan tidak bahagia di MU karena minim diberik jam bermain.
Namun saat ini ia sudah kembali bahagia karena Erik Ten Hag mulai memberikannya banyak jam bermain. Jadi ia tidak keberatan untuk melanjutkan karirnya bersama Setan Merah.
Laga Berikutnya
Eriksen sendiri saat ini mempersiapkan diri untuk memperkuat Manchester United lagi usai bertugas bersama Timnas Denmark.
Sang gelandang bertekad membawa MU meraih kemenangan saat timnya berhadapan dengan Brentford di akhir pekan nanti.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...