
Bola.net - Rumor Kalvin Phillips merapat ke Manchester United nampaknya bakal jadi kenyataan. Gelandang Leeds United itu dilaporkan semakin dekat bergabung dengan Manchester United.
Salah satu rencana belanja Manchester United di musim panas nanti adalah membeli gelandang baru. Mereka butuh sosok gelandang bertahan yang bisa memperkuat skuat mereka.
Salah satu nama yang jadi incaran MU adalah Kalvin Phillips. Setan Merah terkesan dengan aksi impresif sang gelandang di Leeds dan Timnas Inggris.
Manchester Evening News melaporkan bahwa Phillips saat ini sudah dekat bergabung dengan MU. Namun Setan Merah masih menunggu acc dari Erik Ten Hag.
Simak situasi transfer Phillips di bawah ini.
Tempel Ketat
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah mengambil inisiatif untuk merekrut Phillips.
Mereka sudah menghubungi perwakilan sang gelandang. Mereka sudah menyatakan ketertarikan untuk meminang sang gelandang di musim panas nanti.
Pihak Phillips dilaporkan cukup tersanjung dengan ajakan MU. Mereka membuka diri pindah ke Old Trafford karena Leeds terancam terdegradasi di musim depan.
Tunggu ACC Ten Hag
Namun laporan itu mengklaim bahwa Manchester United belum bisa melanjutkan proses negosiasi mereka dengan Phillips.
Ini disebabkan Manchester United belum menunjuk manajer baru. Nama Erik Ten Hag dilaporkan jadi kandidat terkuat untuk posisi ini.
Jika Ten Hag menginginkan sang gelandang, maka transfer itu kemungkinan besar akan segera kelar.
Harga Mahal
Manchester United di sisi lain harus siap keluar uang banyak untuk merekrut Phillips.
Leeds dilaporkan baru akan melepaskan sang gelandang di kisaran angka 50 juta pounds di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

