
Bola.net - Jamie Redknapp punya satu tips untuk Tammy Abraham jika ingin bertahan di skuat inti Chelsea. Eks penggawa Liverpool tersebut menyarankan sang pemain untuk mengikuti cara-cara kotor dari penyerang Atletico Madrid, Diego Costa.
Tammy tampil menawan saat Chelsea menghadapi Norwich City pada pekan ketiga Premier League hari Sabtu (24/8/2019). Ia menyarangkan dua gol yang membuat the Blues berhasil menang dengan skor tipis 3-2.
Ia berhasil membayar tuntas keraguan publik atas dirinya setelah gagal mencetak gol di tiga pertandingan sebelumnya, masing-masing melawan Manchester United dan Leicester City. Dua partai tersebut gagal dimenangkan oleh Chelsea.
Torehan apik tersebut membuatnya kini berada di posisi terdepan dalam perebutan tempat sebagai ujung tombak Chelsea musim ini. Seperti yang diketahui, ia sedang bersaing dengan Olivier Giroud yang sejauh ini telah mengantongi satu gol.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pujian untuk Lampard dan Tammy
Gol keduanya, yang lahir pada menit ke-60, bisa dikatakan cukup impresif. setelah mendapat umpan panjang dari rekan setimnya, ia melakukan sedikit sentuhan untuk mengecoh bek lawan dan melepas tembakan keras dari luar kotak penalti.
Penampilannya itu membuat Redknapp terkesan. Dalam kolom khusus di Daily Mail, ia memuji Tammy sekaligus Frank Lampard yang memberinya kepercayaan untuk unjuk gigi.
"Mari berikan pujian kepada Lampard atas caranya mengamankan kemenangan perdananya di Premier League sebagai pelatih di Norwich," ujar Redknapp.
"Ada tekanan untuk menang di sisinya tapi Lampard berani memulai dengan Abraham di depan, dan keberaniannya mendapatkan hadiah karena pemain berumur 21 tahun itu mencetak dua gol. Abraham adalah artikel yang belum usai," lanjutnya.
Saran Redknapp
Redknapp menilai Tammy masih bisa menunjukkan performa yang jauh lebih baik dari itu. Untuk bisa mengeluarkan potensi terbaiknya, ia menyarankan pemain kelahiran Inggris tersebut untuk mencontoh cara Diego Costa menggunakan 'seni kegelapan'.
"Saya pikir dia harus bermain lebih kotor dan menguasai 'seni hitam' seperti Diego Costa," tambahnya. "Maka mungkin seragam nomor 9 akan menjadi miliknya di masa mendatang," tandasnya.
Diego Costa sendiri pernah menjadi idola di Chelsea. Kemampuannya dalam mencetak gol membuat The Blues jadi juara Premier League tahun 20187 lalu.
Namun karirnya setelah itu justru memburuk, sebab Antonio Conte selaku pelatih pada waktu itu memilih membekukan statusnya dari tim. Pada bulan Januari 2018, Diego Costa memutuskan hengkang ke Atletico Madrid.
(Express)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 02:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

