
Bola.net - Penampilan wonderkid Real Betis, Assane Diao, dikabarkan menarik perhatian raksasa Premier League, Liverpool.
Assane saat ini masih belia, 18 tahun saja. Ia merapat ke Betis pada tahun 2021 lalu.
Ia awalnya gabung tim akademi Betis. Namun ia berkembang dengan pesat dan tak butuh waktu lama ia dipromosikan ke tim B Betis.
Pada musim 2023/2024 ini ia dipercaya naik pangkat. Sejauh ini ia sudah tampil sebanyak empat kali di skuad senior Betis dan mengemas tiga gol!
Liverpool Siap Tebus Assane
Penampilan Assane Diao bersama Real Betis auto menarik perhatian sejumlah tim besar Eropa. Salah satunya adalah Liverpool.
Kabar ini disampaikan oleh Fichajes. Liverpool pun dilaporkan ingin memboyong Assane dari Betis.
Laporan itu juga mengklaim Liverpool siap menebus Assane dari Betis pada Januari 2024 nanti meski ia masih terikat kontrak sampai 2027 mendatang. Mereka siap mengaktifkan klasul rilisnya yang bernilai sekitar 26 juta pounds.
Laporan itu juga menyebut ketertarikan Liverpool pada Assane ini tak lepas dari rumor akan hengkangnya Mohamed Salah. Ia sebelumnya diincar Al Ittihad dan diklaim bakal cabut dari Anfield pada musim panas 2024 mendatang.
Perburuan Pemain Liverpool
Liverpool musim panas 2023 kemarin hanya mendatangkan empat pemain baru. Semuanya di pos gelandang.
Kabarnya Liverpool masih belum puas. Mereka akan berbelanja pemain lagi pada Januari 2024 nanti.
Ada beberapa rumor mengenai target Liverpool. Mereka disebut masih mengincar satu pemain lagi di pos gelandang bertahan dan bek tengah.
Liverpool disebut-sebut akan berusaha merekrut Andre Trindade dari Fluminense. Mereka juga diklaim tertarik pada bek Sporting Lisbon Goncalo Inacio.
Jadwal Liverpool Berikutnya
Pertandingan: Liverpool vs Everton
Stadion: Anfield
Hari: Sabtu, 21 Oktober 2023
Kickoff: 18.30 WIB
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Liverpool terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Liverpool di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Klasemen Premier League
(Fichajes)
Baca Juga:
- Cari Pengganti Salah, Liverpool Disarankan Angkut Kvaratskhelia
- Setelah Robert Lewandowski, Bintang Bayern Munchen Ini Ikut Hijrah ke Barcelona?
- Manchester United Siap 'Patungan' untuk Singkirkan Jadon Sancho
- Wonderkid Palmeiras Ini Bakal Jadi Penggawa Baru Manchester United?
- Manchester City Telikung MU untuk Transfer Wonderkid Benfica Ini
- Chelseanomics: Beli Romelu Lukaku 113 Juta Euro, Dijual 40 Juta Euro
- Digoda Arsenal, Kalvin Phillips Siap Membelot dari Manchester City
- Ngeyel! Manchester United Masih Ingin Boyong Jeremie Frimpong
- Bek Timnas Portugal Ini Gabung Manchester United di Januari 2024?
- Mourinho tak Yakin Bertahan di AS Roma, Gara-gara Ada Anti-Mourinhisme?
- Liverpool Log Out dari Perburuan Hincapie, Ada Apa nih?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...