
Bola.net - Mantan bek Chelsea, Glen Johnson enggan mematok target yang muluk-muluk bagi The Blues musim ini. Johnson percaya tim asal London Barat itu sudah menjalani musim yang bagus jika mereka finish di peringkat enam klasemen akhir EPL musim ini.
Musim 2019/2020 menjadi musim yang berat bagi Chelsea. Mereka kehilangan sejumlah pemain pilar mereka seperti Eden Hazard, Alvaro Morata dan Gonzalo Higuain namun mereka tidak bisa mendatangkan penggantinya karena mereka terkena embargo transfer.
Sejauh ini Frank Lampard mengandalkan banyak pemain muda di skuat The Blues. Performa para pemain muda ini cukup bagus, di mana Chelsea kini menempati peringkat tujuh klasemen sementara EPL.
Johnson percaya bahwa embargo transfer merupakan sesuatu yang sangat merugikan untuk tim London Barat tersebut. "Musim ini mereka kehilangan pemain terbaik mereka dan tidak bisa menggantikannya," beber Johnson kepada Talk Sport.
Baca komentar lengkap mantan bek Chelsea itu di bawah ini.
Jangan Berharap Lebih
Johnson percaya bahwa tidak adil bagi para pendukung Chelsea mematok target yang tinggi untuk para pemain muda Chelsea.
Ia menyebut para pemain muda ini masih dalam periode penyesuaian di tim utama The Blues sehingga ada kemungkinan yang besar penampilan mereka tidak stabil sepanjang musim.
"Mereka memberikan para pemain muda kesempatan dan beberapa di antara mereka belum pernah bermain di Premier League sebelumnya. Jadi kita tidak bisa berharap banyak pada mereka."
Target Realistis
Johnson percaya bahwa menargetkan Chelsea untuk kembali bermain di Liga Champions musim depan bukanlah target yang realistis.
Ia percaya jika Chelsea bisa mengamankan posisi di Liga Europa saja sudah menjadi capaian yang bagus untuk pasukan Frank Lampard tersebut.
"Saya rasa finish di posisi enam sudah menjadi pencapaian yang bagus untuk mereka musim ini." ia menambahkan.
Laga Berikutnya
Chelsea kembali bertekad untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara EPL.
Mereka akan membidik kemenangan saat bertamu ke Saint Mary Stadium, markas Southampton pada hari Minggu (6/10) malam nanti.
(talkSPORT)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)

