
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer angkat bicara terkait kans timnya menjadi juara EPL musim ini. Solskjaer menegaskan bahwa timnya akan memberikan yang terbaik tanpa perlu membebani diri sendiri.
Di awal musim kemarin, Manchester United tidak diperhitungkan sebagai calon juara EPL musim ini. Hal ini dikarenakan Setan Merah sempat tampil buruk yang mengakibatkan mereka nyaris masuk zona degradasi.
Namun sejak akhir tahun kemarin, performa Manchester United mulai melejit. Alhasil mereka kini berada di peringkat dua klasemen sementara EPL, tertinggal 15 poin dari Man City yang berada di puncak klasemen.
Solskjaer sendiri menegaskan timnya akan berupaya sebaik mungkin untuk menjadi juara. "Saya rasa kami tidak pernah mendapatkan tekanan yang besar sejauh ini," buka Solskjaer kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Solskjaer mengakui bahwa saat ini ada selisih yang besar antara timnya dengan Manchester City di puncak klasemen.
Namun Solskjaer menegaskan timnya tidak akan mengibarkan bendera putih dan akan terus berjuang untuk memperkecil jarak dengan sang tetangga.
"Inilah Premier League, dan kami menikmati posisi kami yang berada di dekat posisi puncak selama mungkin,"
Bakal Susah
Solskjaer pribadi mengakui bahwa untuk menjadi juara Premier League musim ini akan menjadi PR yang besar bagi timnya.
Ia menilai ada banyak faktor yang akan menghambat perjalanan Setan Merah untuk merengkuh kembali posisi puncak.
"Ini adalah musim yang aneh untuk semua tim. Namun kualitas tim-tim lawan dan juga standard di musim ini masih tinggi," ujarnya.
Perkecil Jarak
Manchester United bisa memperkecil jarak dengan City menjadi 12 poin di dini hari nanti.
Asalkan mereka bisa mengalahkan Crystal Palace di Selhurst Park.
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...