
Bola.net - - Sebuah fakta terungkap mengenai perekrutan Daniel James oleh Manchester United. Winger Swansea City itu diberitakan merupakan hanya pilihan kedua Manchester United di musim panas nanti.
Kemarin, Manchester United resmi mengumumkan pembelian pertama mereka musim ini. Mereka resmi menggaet Daniel James dari Swansea City.
Winger Timnas Wales itu baru akan menuntaskan kepindahannya ke United pada minggu depan. Ia masih harus menunggu ijin dari FA Wales untuk kepindahannya ke United.
Menurut The Express, James sejatinya berpotensi tidak jadi pindah ke MU musim ini. Pasalnya ia hanya menjadi prioritas kedua Setan Merah di bursa transfer yang akan datang.
Simak situasi transfer James selengkapnya di bawah ini.
Opsi Kedua
Laporan The Express itu mengklaim bahwa United memiliki target transfer lain di musim panas ini. Ia adalah winger Bournemouth, Ryan Fraser.
Manchester United disebut sangat terkesima dengan performa Fraser bersama The Cherries. Pemain asal Skotlandia itu berhasil membuat 7 gol dan 14 assist bagi timnya sepanjang musim ini.
Fraser yang menjadi pemain dengan assist terbanyak kedua di EPL musim lalu diyakini akan menjadi tambahan yang bagus untuk Setan Merah. Untuk itu Ole Gunnar Solskjaer sudah memerintahkan manajemen MU untuk mengejar tanda tangannya di musim panas ini.
Harga Terlalu Mahal
Laporan itu mengklaim bahwa United akhirnya memutuskan mundur dari perburuan winger 25 tahun itu setelah Bournemouth memasang harga yang kelewat tinggi untuk sang pemain.
The Cherries disebut meminta bayaran sebesar 40 juta pounds bagi Fraser. Angka ini dinilai terlalu mahal mengingat kontrak sang winger habis di musim panas tahun depan.
Untuk itu United akhirnya beralih ke opsi kedua mereka, di mana mereka hanya perlu mengeluarkan uang sekitar 18 juta pounds untuk mendapatkan tanda tangan Daniel James dari Swansea.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478858/original/039728300_1768953282-vinicius-junior-alvaro-arbeloa-real-madrid.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)

