
Bola.net - Penjaga gawang Newcastle, Martin Dubravka diklaim ternyata menolak pindah ke Manchester United pada penghujung jendela transfer Januari 2022 kemarin.
Newcastle awalnya ingin meminjam kiper kedua Manchester United, Dean Henderson hingga akhir musim. The Magpies pun bersedia memberikan Dubravka sebagai gantinya.
Newcastle menyadari bahwa Manchester United membutuhkan penjaga gawang pelapis David de Gea. Karena itu, Newcastle pun menawarkan Dubravka sebagai bagian kesepakatan peminjaman Henderson.
Penolakan Martin Dubravka
Kini seperti dilansir Manchester Evening News, peminjaman Henderson ke Newcastle akhirnya gagal terwujud karena Dubravka menolak untuk hengkang ke Manchester United.
Dubravka merasa tidak ingin hanya menjadi kiper nomor dua di Manchester United, setelah selama ini ia selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar Newcastle.
Alhasil, Henderson kini tetap menghuni skuad Manchester United dan menjadi pelapis De Gea, sedangkan Dubravka tetap menjadi kiper nomor satu di tim asuhan Eddie Howe.
Situasi Dean Henderson
Henderson sendiri memang ingin meninggalkan Manchester United karena tak puas hanya menjadi deputi De Gea. Setelah menggelar diskusi dengan Ralf Rangnick, peminjaman pun menjadi opsi yang dipilih.
Setelah gagal pindah ke Newcastle, Henderson menjaga gawang Manchester United saat berhadapan dengan Middlesbrough di Piala FA pekan lalu.
Sayang, ia gagal menunjukkan performa apik dengan gagal membendung delapan eksekusi lawan di babak adu penalti. Manchester United pun harus tersingkir.
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester Evening News
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

