
Bola.net - Penantian fans Manchester United atas transfer Donny van de Beek akan segera kelar. Gelandang Ajax Amsterdam itu diberitakan sudah menyelesaikan tes medis dan akan segera diperkenalkan sebagai pemain MU.
Gosip ketertarikan MU terhadap Van de Beek sebenarnya sudah lama beredar. Namun kabar itu semakin intens beredar dalam beberapa hari terakhir.
Manchester United dikonfirmasi beberapa pakar transfer Eropa sudah menuntaskan transfer gelandang 23 tahun itu. Ia disebut ditebus dengan bayaran sebesar 40 juta Euro plus adds on.
Sky Sports News mengklaim bahwa transfer Van de Beek ke Old Trafford akan segera selesai. Sang gelandang disebut sudah menuntaskan tes medisnya baru-baru ini.
Simak situasi transfer Van de Beek selengkapnya di bawah ini.
Absen Latihan
Menurut laporan tersebut, pada hari Senin (31/8) kemarin, Van de Beek ijin absen dari sesi latihan Timnas Belanda.
Ia diberitakan melakukan tes medis di Amsterdam untuk keperluan kepindahannya dan ia mendapatkan ijin dari pihak KNVB.
Proses transfer itu berjalan lancar sehingga Van de Beek sudah selangkah lebih dekat untuk bergabung dengan Manchester United.
Segera Dituntaskan
Menurut laporan tersebut, dengan selesainya proses tes medis Van de Beek, maka transfer ini akan segera selesai.
Pihak MU dan Pihak Ajax diberitakan masih menyelesaikan proses administrasi transfer ini. Proses ini akan memakan waktu selama beberapa hari ke depan.
Namun Van de Beek diyakini sudah bisa disahkan sebagai pemain baru Setan Merah sebelum akhir pekan ini.
Fokus Utama
Saat ini Van de Beek sudah kembali berlatih untuk persiapan partai UEFA Nations League.
Die Oranje akan menghadapi Timnas Polandia di tanggal 4 September mendatang.
(Sky Sports)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...