
Bola.net - Penantian fans Manchester United atas transfer Donny van de Beek akan segera kelar. Gelandang Ajax Amsterdam itu diberitakan sudah menyelesaikan tes medis dan akan segera diperkenalkan sebagai pemain MU.
Gosip ketertarikan MU terhadap Van de Beek sebenarnya sudah lama beredar. Namun kabar itu semakin intens beredar dalam beberapa hari terakhir.
Manchester United dikonfirmasi beberapa pakar transfer Eropa sudah menuntaskan transfer gelandang 23 tahun itu. Ia disebut ditebus dengan bayaran sebesar 40 juta Euro plus adds on.
Sky Sports News mengklaim bahwa transfer Van de Beek ke Old Trafford akan segera selesai. Sang gelandang disebut sudah menuntaskan tes medisnya baru-baru ini.
Simak situasi transfer Van de Beek selengkapnya di bawah ini.
Absen Latihan
Menurut laporan tersebut, pada hari Senin (31/8) kemarin, Van de Beek ijin absen dari sesi latihan Timnas Belanda.
Ia diberitakan melakukan tes medis di Amsterdam untuk keperluan kepindahannya dan ia mendapatkan ijin dari pihak KNVB.
Proses transfer itu berjalan lancar sehingga Van de Beek sudah selangkah lebih dekat untuk bergabung dengan Manchester United.
Segera Dituntaskan
Menurut laporan tersebut, dengan selesainya proses tes medis Van de Beek, maka transfer ini akan segera selesai.
Pihak MU dan Pihak Ajax diberitakan masih menyelesaikan proses administrasi transfer ini. Proses ini akan memakan waktu selama beberapa hari ke depan.
Namun Van de Beek diyakini sudah bisa disahkan sebagai pemain baru Setan Merah sebelum akhir pekan ini.
Fokus Utama
Saat ini Van de Beek sudah kembali berlatih untuk persiapan partai UEFA Nations League.
Die Oranje akan menghadapi Timnas Polandia di tanggal 4 September mendatang.
(Sky Sports)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

