
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel angkat bicara mengenai spekulasi masa depan Trevoh Chalobah. Ia memastikan sang bek akan bertahan di skuat The Blues pada musim ini.
Chalobah merupakan salah satu pemain muda didikan Chelsea. Sebelum musim ini, ia lebih banyak dipinjamkan ke klub-klub lain, dan ia juga kabarnya akan dipinjamkan sebelum bursa transfer ditutup.
Akan tetapi, Chalobah baru-baru ini membuat kejutan. Ia berhasil mencetak gol di laga pembuka Chelsea pekan lalu, di mana ia bermain selama 90 menit di laga itu.
Ketika ditanya apakah Chalobah akan dipinjamkan, begini jawaban sang manajer. "Dia telah menjalani pra musim yang fantastis bersama kami," ujar Chalobah kepada Football London.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Bakal Dipertahankan
Tuchel menegaskan ia tidak mau menyia-nyiakan bakat Chalobah. Jadi ia memutuskan untuk mempertahankan sang bek di timnya.
"Dia adalah pemain top yang memiliki karakter yang top juga. Ia memanfaatkan setiap kesempatan yang didapat dengan baik, di mana ia bermain dengan baik selama pra musim kami,"
"Ia tampil apik selama 120 menit melawan Villarreal dan juga bermain 90 menit yang bagus melawan Crystal Palace. Jadi sangat logis jika ia bertahan di tim kami,"
Beri Kontrak Baru
Tuchel juga membenarkan rumor yang mengatakan timnya akan memberi kontrak baru bagi Chalobah.
Namun ia enggan mengonfirmasi sejauh apa proses negosiasi kontrak baru sang bek.
"Ini [kontrak baru] bukan hadiah, melainkan karena ia pantas mendapatkannya. Ini adalah situasi yang bagus bagi kami," ujarnya.
Laga Berikutnya
Chalobah dan Chelsea ditunggu sebuah laga krusial di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Arsenal di Emirates Stadium.
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)

