
- Sebuah fakta terungkap mengenai situasi transfer Yerry Mina. Eks Barcelona itu sejatinya nyaris bergabung dengan Manchester United, namun ada beberapa alasan yang membuat transfer itu batal terjadi.
Pada musim panas ini Mina menjadi salah satu properti panas di bursa transfer. Penampilannya yang apik di Piala Dunia 2018 bersama Timnas Kolombia membuatnya diminati sejumlah klub-klub top Eropa.
Mina sendiri dirumorkan akan pindah ke Inggris. Ada beberapa klub top EPL yang disebut meminati jasanya seperti Manchester United, Everton, dan Arsenal yang disebut meminati jasanya.
Dilansir dari The Sun, Setan Merah sejatinya menjadi tim yang paling berpeluang untuk mendapatkan Mina. Namun ada tiga alasan yang membuatnya mengurungkan niatnya dan bergabung dengan Everton.
Apa sajakah ketiga alasan tersebut? Baca selengkapnya di bawah ini
Alasan Pertama
Menurut laporan The Sun, alasan pertama Mina mengurungkan niatnya pindah ke Old Trafford adalah karena Jose Mourinho.
Mourinho sendiri kabarnya menjadi orang yang membuka pembicaraan transfer Mina. Ia kabarnya sudah menghubungi sang pemain agar bergabung ke Old Trafford.
Namun laporan itu mengklaim Mourinho tidak melakukan follow up terhadap minatnya tersebut sehingga sang pemain merasa pelatih asal Portugal itu tidak serius menginginkannya.
Alasan Kedua
Alasan kedua mengapa Mina tidak jadi pindah ke Manchester United karena ia merasa tidak menjadi prioritas oleh setan merah.
Pada musim panas kemarin, United memang santer dikabarkan mencari bek tengah baru. Jose Mourinho dikaitkan dengan sejumlah bek-bek top seperti Harry Maguire dan Toby Alderweireld yang kabarnya akan bergabung dengan timnya.
Laporan itu mengklaim bahwa Mina merasa dirinya hanya menjadi opsi kesekian dari United. Untuk itu ia memilih untuk mencari klub lain yang benar-benar menginginkan dirinya.
Alasan Ketiga
Menurut laporan tersebut, alasan ketiga akhirnya Mina menolak pindah ke MU adalah karena sosok Marco Silva. Pelatih Everton itu dikabarkan berbicara panjang lebar dengan sang pemain untuk meyakinkannya datang ke Merseyside dan akhirnya hal itu terjadi. (sun/dub)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)

