
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menegaskan bahwa timnya akan serius tampil di Liga Europa musim ini. Sang manajer menyebut bahwa timnya akan berupaya sekuat tenaga untuk memastikan mereka meraih trofi juara itu.
Musim ini Manchester United bisa dikatakan menjalani musim yang cukup apik. Pasalnya mereka berhasil finish di peringkat tiga klasemen akhir EPL musim ini.
MU sebenarnya nyaris meraih dua trofi juara yaitu Carabao Cup dan FA Cup. Namun sayang perjalanan MU di keuda turnamen itu hanya berakhir di babak semi final.
Untuk itu Solskjaer menegaskan bahwa timnya akan memberikan yang terbaik di Liga Europa. "Kami hanya berjarak empat pertandingan saja dari sebuah trofi juara," buka Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tiga Besar Tidak Cukup
Solskjaer menyebut bahwa timnya sebenarnya gembira dengan keberhasilan mereka finish di peringkat tiga klasemen akhir EPL.
Namun ia percaya untuk membantu evolusi Setan Merah, trofi juara dibutuhkan dan Liga Europa dinilai bisa menyediakan trofi yang dibutuhkan MU tersebut.
"Tim ini sudah berkembang dengan baik sepanjang musim ini. Kami senang dengan finish di peringkat tiga, namun tahap selanjutnya yang harus kami raih adalah memenangkan trofi juara."
Siap Berikan yang Terbaik
Solskjaer juga menegaskan bahwa MU benar-benar serius untuk memenangkan Liga Europa. Untuk itu ia membuka peluang timnya menurunkan tim terbaik di sisa turnamen ini.
"Para pemain kami semua ingin bermain, mereka tidak mau beristirahat. Jadi tidak mudah bagi saya untuk mengatakan kepada mereka untuk beristirahat."
"Saya berharap para pemain saya memiliki keinginan yang sama besarnya untuk memenangkan turnamen ini. Jadi ketika para pemain kami ingin memenangkan turnamen ini maka kami tidak akan memberikan mereka istirahat." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United saat ini punya satu tugas untuk memastikan diri lolos ke babak perempat Final Liga Europa.
Mereka akan menjamu LASK di Old Trafford pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa musim ini.
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)

