
Bola.net - - Gelandang Manchester United, Ander Herrera dikabarkan sudah pasti bakal hengkang di akhir musim ini. Bahkan, Herrera kabarnya sudah menyepakati perjanjian prakontrak dengan raksasa Ligue 1, PSG.
Kontrak Herrera bersama United bakal berakhir pada penghujung musim ini. Namun hingga kini pemain asal Spanyol itu tak kunjung meneken perpanjangan kontrak dengan klub yang ia perkuat sejak 2014 silam tersebut.
Jika situasi ini tetap tak berubah, Herrera pun bakal segera berstatus bebas agen. Gelandang 29 tahun itu sudah diizinkan untuk berbicara dengan klub luar Inggris sejak Januari kemarin.
Perjanjian Prakontrak
Dilansir Daily Record, salah satu klub yang kabarnya sudah melakukan pendekatan terhadap Herrera adalah PSG. Bahkan di antara klub peminat lainnya, PSG lah yang paling serius.
Kini muncul kabar yang menyebut bahwa Herrera sudah menyepakati perjanjian prakontrak dengan PSG. Eks pemain Athletic Bilbao itu pun bakal pindah ke klub Paris tersebut pada musim panas nanti.
PSG diyakini berhasil merayu Herrera agar bersedia meninggalkan United dengan mengiming-iminginya gaji sebesar 130 ribu poundsterling alias kurang lebih Rp2,4 miliar per pekan.
Alasan Kepindahan Herrera
Herrera sejatinya lebih memprioritaskan untuk tetap bertahan di United dengan cara menandatangani kontrak baru dengan klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
Namun Herrera berubah pikiran karena permintaan kenaikan gajinya dari 130 ribu poundsterling menjadi 200 ribu poundsterling per pekan tak disetujui United yang hanya bersedia memberi bayaran 170 ribu poundsterling per pekan.
Herrera merasa dirinya pantas mendapat gaji 200 ribu poundsterling per pekan karena belakangan ia menjadi pemain vital di lini tengah United, terutama setelah kedatangan Ole Gunnar Solskjaer.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)

