
Bola.net - Manajer Chelsea Thomas Tuchel berbicara tentang Kai Havertz. Dia yakin pemain Jerman itu akan tampil lebih baik pada musim depan.
Havertz mendarat di Chelsea pada musim panas 2021 kemarin. Eks pemain Bayer Leverkusen itu ditebus dengan biaya yang mencapai 80 juta euro.
Havertz sempat menjalani masa-masa sulit di Chelsea. Pemain berusia 22 tahun itu kesulitan menunjukkan performa terbaiknya.
Akan tetapi kemudian situasi makin membaik baginya, khususnya setelah kedatangan Thomas Tuchel. Dia sering mendapat kepercayaan untuk mengisi skuad starting XI The Blues.
Havertz di Euro 2020
Havertz merupakan salah satu pemain yang membela Jerman di Euro 2020 kemarin. Sayangnya, dia tak mampu membawa timnya berbuat banyak di turnamen tersebut.
Meski begitu, Tuchel tetap memuji penampilan Havertz. Menurutnya, sang pemain telah tampil cukup bagus di Euro 2020.
“Baginya secara pribadi, dia memainkan Euro yang bagus. Dia selalu menjadi ancaman di tim Jerman bagi yang lain untuk mencetak gol," kata Tuchel di situs resmi klub.
Lebih Baik Musim Depan
Havertz dinilai belum tampil maksimal pada musim perdananya membela Chelsea. Meski begitu, Tuchel percaya sang pemain akan menunjukkan performa yang lebih baik pada musim depan.
“Tentu saja dia memiliki akhir yang sangat baik untuk musim kami dan meskipun tim Jerman tidak bermain dengan baik di Euro, saya pikir dia secara pribadi dapat puas dengan langkah pertama yang dia buat di sini di Inggris dan dengan hasil untuknya.
"Ada hal-hal yang perlu ditingkatkan, hal-hal untuk menjaga level tetap tinggi, di mana dia bisa bermain dan dia membuktikan bahwa dia bisa bermain. Ini adalah langkah selanjutnya."
Sumber: Chelsea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)

