
Bola.net - Sebuah klaim dibuat oleh Charlie Nicholas. Mantan pemain Arsenal itu menuding bahwa Unai Emery tidak mempercayai penyerangnya sendiri, Alexandre Lacazette.
Dua musim terakhir, Lacazette bisa dikatakan vital bagi lini serang Arsenal. Bersama Pierre-Emerick Aubameyang, striker asal Prancis itu mampu menghadirkan ancaman nyata di lini serang The Gunners.
Namun minggu lalu, Emery membuat kejutan besar. Ia memutuskan untuk tidak menjadikan Lacazette sebagai starter, di mana akhirnya timnya tumbang dengan skor 4-1 saat berhadapan dengan Liverpool.
Nicholas menilai keputusan Emery itu merupakan tanda bahwa sang pelatih tidak sepenuhnya percaya kepada para pemainnya. "Emery tidak terlalu mempercayai para pemainnya," beber Nicholas kepada Sky Sport.
Baca komentar lengkap eks The Gunners itu di bawah ini.
Layak Jadi Starter
Nicholas menilai Lacazette adalah pemain yang penting untuk Arsenal. Oleh karenanya sang striker harus diberikan ruang di lini serang The Gunners.
"Emery selalu mengesampingkan Lacazette demi memainkan pemain yang memiliki kecepatan. Joe Willock bermain baik, namun ia tidak mendapatkan banyak bola."
"Pada pertandingan kemarin, ia seharusnya menurunkan penyerang terbaiknya. Saya sendiri akan lebih senang memainkan Lacazette di tengah, sementara Pepe ditaruh di Kanan dan Aubameyang di sisi kiri."
Laga Krusial
Pada akhir pekan ini Arsenal akan menghadapi salah satu rival terbesar mereka dalam sejarah, yaitu Tottenham Hotspur.
Nichoals menegaskan bahwa Arsenal harus bermain dengan hati-hati dan menghindari kesalahan sendiri.
"Tottenham saat ini berada dalam kondisi yang kurang baik, sehingga pada pertandingan ini akan dipenuhi dengan kesalahan. Saya merasa Ceballos harus ditempatkan lebih dekat dengan tiga penyerang tim ini." tandasnya.
Memori Indah
Musim lalu, Arsenal memetik kemenangan besar saat menjamu Tottenham di Emirates Stadium di ajang EPL.
Mereka menang dengan skor 4-2 atas sang tamu berkat gol Aubameyang, Lacazette dan Lucas Torreira.
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 06:01Premier League Diam-Diam Coret Legenda Man United, Ryan Giggs dari Hall of Fame
-
Liga Inggris 29 Januari 2026 23:31Akhir Pekan Ini, Manchester United Bakal Didemo Fansnya Sendiri
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 07:17 -
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 06:11 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 06:01 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 05:50 -
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 05:39 -
Liga Champions 30 Januari 2026 05:21
MOST VIEWED
- Michael Carrick Kembalikan Identitas Man United, Hidupkan Aturan Warisan Sir Alex Ferguson yang Sempat Ditinggalkan Ruben Amorim
- Pelatih 'Arogan' Didikan Carlo Ancelotti Jadi Kunci Kebangkitan Man United Era Michael Carrick
- Man United Gacor, Senne Lammens: Michael Carrick Tak Lakukan Sesuatu yang Istimewa Kok
- Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486906/original/085329000_1769641130-Menu_MBG_berjamur.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5459080/original/096710300_1767153029-emery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488063/original/082896200_1769702639-Maruarar_Sirait.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4433617/original/028077500_1684489965-pexels-wasio-kadir-10489236.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487997/original/093008600_1769691649-Screenshot_20260129_180238_Instagram.jpg)

