
Bola.net - Dua penggawa timnas Indonesia menjalani nasib berbeda pada lanjutan Liga Europa 2025/2026, Jumat (30/1/2026) dini hari WIB. Calvin Verdonk masih punya kesempatan melangkah ke fase berikutnya bersama Lille, sementara Dean James harus mengakhiri kiprahnya.
Calvin Verdonk tampil saat Lille menjamu Freiburg dan berperan dalam keberhasilan Les Dogues melaju ke babak playoff Liga Europa. Laga tersebut berlangsung di Decathlon Arena – Stade Pierre-Mauroy.
Lille meraih kemenangan tipis 1-0 atas Freiburg dalam pertandingan yang berlangsung ketat. Kedua tim sempat kesulitan menciptakan gol hingga waktu normal berakhir.
Kebuntuan akhirnya pecah pada masa injury time setelah Lille mendapat hadiah penalti. Matias Fernandez dijatuhkan Cyriaque Irie di kotak terlarang, membuat wasit menunjuk titik putih.
Olivier Giroud yang dipercaya sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa Lille unggul 1-0. Skor tersebut bertahan hingga laga usai.
Hasil ini memastikan Lille mengamankan tiket ke babak playoff Liga Europa. Klub asal Prancis itu finis di peringkat ke-18 dengan koleksi 12 poin, sementara Freiburg lolos langsung ke babak 16 besar setelah menutup fase liga di posisi ketujuh.
Dean James Tersingkir
Wakil Belanda, Go Ahead Eagles, yang diperkuat Dean James, tidak mampu melangkah ke fase gugur Liga Europa musim ini. Mereka gagal memanfaatkan laga terakhir untuk memperbaiki posisi.
Go Ahead Eagles bermain imbang tanpa gol saat menjamu klub Portugal, Braga, di Stadion De Adelaarshorst. Pertandingan tersebut menjadi penentuan pada fase liga Liga Europa 2025/2026.
Hasil imbang 0-0 membuat Go Ahead Eagles finis di peringkat ke-28 dengan raihan tujuh poin. Posisi tersebut tidak cukup untuk membawa mereka melaju ke babak berikutnya.
Braga justru bernasib lebih baik dalam persaingan fase liga. Klub asal Portugal itu lolos langsung ke babak selanjutnya setelah menempati peringkat keenam dengan total 17 poin.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 06:11Rekap Hasil Liga Europa: Aston Villa Menang Dramatis, Roma Nyaris Kalah
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 06:01Premier League Diam-Diam Coret Legenda Man United, Ryan Giggs dari Hall of Fame
-
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 05:39
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 06:11 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 06:01 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 05:50 -
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 05:39 -
Liga Champions 30 Januari 2026 05:21 -
Liga Eropa UEFA 30 Januari 2026 05:02
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486906/original/085329000_1769641130-Menu_MBG_berjamur.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5459080/original/096710300_1767153029-emery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486892/original/056275200_1769635928-gianluca-prestianni-benfica-berebut-bola-jude-bellingham-real-madrid-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488063/original/082896200_1769702639-Maruarar_Sirait.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4433617/original/028077500_1684489965-pexels-wasio-kadir-10489236.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487997/original/093008600_1769691649-Screenshot_20260129_180238_Instagram.jpg)

