
Bola.net - Bek Manchester United, Victor Lindelof mengaku sangat gembira dnegan kehadiran Aaron Wan-Bissaka dan Brandon Williams di lini pertahanan MU. Ia menilai kedua bek itu sudah memberikan nilai tambah yang sangat besar untuk pertahanan Setan Merah.
Wan-Bissaka merupakan salah satu pembelian Ole Gunnar Solskjaer di musim panas kemarin. Ia direkrut dari Crystal Palace dengan mahar transfer sebesar 50 juta pounds.
Sementara Williams merupakan produk akademi MU yang diorbitkan Solskjaer. Ia tampil menawan saat Luke Shaw mengalami cedera, dan kini mendapatkan jam bermain yang cukup reguler di skuat MU.
Lindelof mengaku senang melihat kontribusi dua bek muda MU tersebut. "Saya rasa mereka berdua telah bermain dengan sangat baik," buka Lindelof kepada Inside United.
Baca pujian lengkap Lindelof untuk ekdua juniornya itu di bawah ini.
Jadi Mentor
Lindelof menyebut bahwa saat ini kedua bek muda itu sama-sama dibantu oleh dirinya dan Harry Maguire. Mereka ingin memastikan kedua bek tersebut bisa bermain dengan lebih baik saat tampil di lini pertahanan MU.
"Brandon Williams telah bermain dengan luar biasa. Ia bermain di sisi krii, sehingga Harry [Maguire] lebih banyak membantunya."
"Sementara saya lebih banyak membantu Aaron [Wan-Bissaka] dan saya rasa dia sudah sangat brillian sejak ia tiba di sini."
Bakal Semakin Membaik
Lindelof juga meyakini bahwa performa MU akan semakin membaik dari hari ke hari. Ia menilai dengan kerja keras para anggota timnya ditambah dengan saling membantu satu sama lain, maka lini pertahanan mereka bajal semakin bagus.
"Saya meyakini bahwa para pemain bertahan kami akan semakin membaik dari hari ke hari, seperti yang saya katakan sebelumnya."
"Kami juga akan saling membantu satu sama lain agar kami bisa menjadi satu kesatuan yang lebih bagus." ujarnya.
Performa Apik
Performa lini pertahanan MU belakangan ini memang mendapatkan banyak pujian.
Pasalnya Setan Merah hanya kebobolan dua gol saja dari 11 pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.
(Inside United)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:52 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:47 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479073/original/062658600_1768967509-Uji_Geo_Listrik_Bpptkg_Ungkap_Rongga_Raksasa_Di_Bawah_Permukiman_Girikarto_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)

