
Bola.net - - Manajer Arsenal Arsene Wenger membantah kabar bahwa dirinya tidak terlalu percaya pada Alexandre Lacazette sehingga ia tidak menjadikannya starter di laga-laga big match.
Striker berusia 26 tahun tersebut dibeli oleh Wenger dari Lyon pada musim panas kemarin. Transfer pria asal Prancis ini pun menjadi rekor pembelian termahal sepanjang masa Arsenal.
Lacazette sendiri sepertinya tidak terlalu mengalami kesulitan beradaptasi di Premir League. Ia berhasil mencetak enam gol dari 11 pertandingan sejauh ini.
Akan tetapi, Wenger kemudian disorot karena justru mencadangkan Lacazette di pertandingan melawan tim-tim rival The Gunners. Di antaranya melawan Liverpool dan Manchester City.
Otomatis, Wenger pun kemudian dituding tidak percaya sepenuhnya pada Lacazette untuk main di laga-laga yang krusial. Namun ia membantah tudingan tersebut.
Arsene Wenger
"Tidak, sama sekali tidak. Saya punya banyak pilihan untuk dibuat setiap saat, keputusan besar untuk dibuat lebih awal," seru Wenger seperti dilansir Sportsmole.
"Tapi ia bermain di banyak pertandingan, Alexandre Lacazette. Ia tidak bermain saat menjalani laga tandang di City, saya pikir itu adalah satu-satunya laga di mana ia tidak menjadi starter," dalihnya.
Namun pada akhir pekan ini, ada kabar bahwa Lacazette mungkin akan dijadikan starter di pertandingan melawan . Namun Wenger menampik kabar tersebut.
"Saya benar-benar mempercayainya. Keputusan belum dibuat (apakah ia jadi starter pada hari Sabtu) tapi itu kemungkinan karena dia tersedia," ujar Wenger.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...