
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger tak memungkiri bahwa timnya memiliki jadwal yang sulit di awal musim ini. Bahkan menurutnya, jadwal timnya sedikit lebih kejam daripada jadwal tim lain.
Arsenal sukses meraih tiga poin saat melawan West Brom di Emirates yang digelar pada Selasa (26/9) dini hari. Dan tiga hari kemudian mereka akan menjalani pertandingan tandang di Liga Europa melawan BATE Borisov sebelum pada hari Minggu mereka menjamu Brighton.
Dengan minimnya jarak dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya, Wenger menyebut bahwa keputusan untuk merotasi skuatnya mau tak mau harus dibuat.
"Saya memiliki keputusan untuk dibuat dan saat ini saya akan mengatakan bahwa jadwal untuk kami sedikit kejam," ujarnya.
"Kami bermain hari ini, kami bermain lawan BATE Borisov pada Jumat dan bermain pada hari Minggu. Ketika anda melihat jadwal selama akhir, saya pikir ada beberapa ruang bagi kami untuk dijadwalkan secara berbeda, tapi kami harus menerimanya," sambungnya.
"Kami ingin pergi ke Borisov dengan tim yang bagus. Saya akan pergi dengan tim pemain senior dan dengan pemain muda di bangku cadangan tentunya," tambahnya.
Wenger kemudian berbicara soal jadwal pertandingan di Premier League yang banyak ditentukan oleh hak siar televisi. dan diakuinya, timnya memiliki ketidakberuntungan dalam hal jadwal di kompetisi domestik.
"Tak perlu berbicara pada Premier League soal jadwal itu karena ini pihak televisi yang memutuskan. Jadi bagi kami waktu kami sangat singkat, tapi televisi memutuskan dan saya tak protes soal itu," sambungnya.
"Tapi apa yang ingin saya katakan soal pemilihan pemain saya adalah bahwa ini memiliki dampak bagi saya untuk laga hari Kamis dan Minggu, karena kami memiliki laga kandang lainnya dan ini sangat penting untuk memiliki rekor kuat di kandang," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)

