
Bola.net - - Arsene Wenger masih tak terima mengalami kekalahan dari Bayern Munchen di Emirates Stadium tengah pekan lalu dalam pertemuan leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Menurutnya, kekalahan timnya ini disebabkan oleh wasit yang memberi pemainnya kartu merah di babak kedua.
Ketika masih tertinggal agregat 5-1 dari babak pertama, The Gunners punya peluang melakukan balas dendam di kandang sendiri. Bermain di kandang sendiri, Arsenal sempat unggul satu gol. Namun satu gol tersebut dibalas tim tamu pada babak kedua setelah Laurent Koscielny mendapat kartu merah. Hanya bermain dengan 10 pemain, Arsenal akhirnya kalah dengan skor 5-1 lagi.
Setelah mengalami kekalahan mengenaskan tersebut, Arsenal menjalani pertandingan menghadapi Lincoln City, Minggu (12/3) di kompetisi FA Cup. Arsenal menang dengan skor 5-0 dan melaju ke semi final.
Setelah melihat performa pasukannya di laga terakhir, Wenger masih tak terima melihat hasil menghadapi Munchen. Sebab, ia menilai pasukannya bermain bagus dalam pertandingan tersebut.
"Tim ini bermain bagus ketika menghadapi Bayern dan saya ingin memberikan kesempatan untuk pemain mengembalikan kepercayaan diri mereka. Para pemain tak membiarkan saya menyerah. Saya rasa kami bermain luar biasa ketika kami masih bermain 11 lawan 11," kata Wenger usai pertandingan menghadapi Lincoln.
"Kami runtuh pada babak kedua lawan Bayern, tapi ketika Anda bermain dengan 10 pemain menghadapi tim yang berkualitas, itu bukan permainan sepakbola lagi."
"Saya ingin Anda bisa merasakan posisi saya maka Anda akan menyadari tak mungkin membuat pemain tetap tenang. Tapi kami sudah mencoba. Kritik tak bisa dibenarkan berdasarkan laga terakhir kami. Saya melihat pertandingan tersebut tiga kali dan wasit lah yang membunuh pertandingan," jelas pelatih 67 tahun tersebut.
Pada laga berikutnya, Arsenal akan bertemu dengan West Brom di Premier League.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)

