
Bola.net - Arsene Wenger memberikan penjelasan mengapa ia memilih untuk tidak membeli kembali Cesc Fabregas dari Barcelona. Fabregas merupakan pemain idola di Arsenal sebelum pulang kampung ke Barcelona.
Karier Fabregas di Barca tak berjalan sesuai harapannya, ia pun memutuskan untuk kembali ke Premier League. Fabregas sebenarnya ingin kembali ke Arsenal tetapi Wenger tidak mau membelinya. Wenger pun memberikan penjelasan.
"Kalau kami beli Fabregas, lini tengah kami akan terlalu padat. Kami sudah punya Alexis Sanchez, Mesut Ozil, Jack Wilshere, Alex Chamberlain dan Aaron Ramsey. Jika anda memutuskan untuk membeli pemain dengan harga 35 atau 40 juta pound di posisi yang sudah padat, anda harus mempertanyakan logika anda sendiri," terang Wenger seperti dilansir The Daily Mail.
Wenger menambahkan bahwa Arsenal sudah terlanjur memiliki pengganti Fabregas. Jika Arsenal membelinya kembali, maka hal itu hanya akan jadi pemborosan.
"Ketika seorang pemain besar pergi, semua orang bilang untuk segera membeli pengganti yang sepadan. Jika itu sudah terjadi dan pemain yang pergi itu ingin kembali, kami sama saja harus membayar mahal untuk pemain dalam posisi yang sama. Di mana posisi Fabregas di Chelsea? Di belakang striker. Di mana posisi Ozil? Di belakang striker." (tdm/hsw)
Karier Fabregas di Barca tak berjalan sesuai harapannya, ia pun memutuskan untuk kembali ke Premier League. Fabregas sebenarnya ingin kembali ke Arsenal tetapi Wenger tidak mau membelinya. Wenger pun memberikan penjelasan.
"Kalau kami beli Fabregas, lini tengah kami akan terlalu padat. Kami sudah punya Alexis Sanchez, Mesut Ozil, Jack Wilshere, Alex Chamberlain dan Aaron Ramsey. Jika anda memutuskan untuk membeli pemain dengan harga 35 atau 40 juta pound di posisi yang sudah padat, anda harus mempertanyakan logika anda sendiri," terang Wenger seperti dilansir The Daily Mail.
Wenger menambahkan bahwa Arsenal sudah terlanjur memiliki pengganti Fabregas. Jika Arsenal membelinya kembali, maka hal itu hanya akan jadi pemborosan.
"Ketika seorang pemain besar pergi, semua orang bilang untuk segera membeli pengganti yang sepadan. Jika itu sudah terjadi dan pemain yang pergi itu ingin kembali, kami sama saja harus membayar mahal untuk pemain dalam posisi yang sama. Di mana posisi Fabregas di Chelsea? Di belakang striker. Di mana posisi Ozil? Di belakang striker." (tdm/hsw)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...