
Bola.net - Liverpool dipaksa menyerah saat berkunjung ke markas Everton dalam lanjutan Premier League 2023/2024. Berikut catatan menarik dari pertandingan ini.
Liverpool melawat ke markas Everton dalam laga tunda pekan ke-29 Premier League 2023/2024, Kamis (25/4/2024). Duel derby Merseyside ini berpihak pada tuan rumah.
The Reds menelan kekalahan dengan skor 0-2 di Goodison Park. Everton menang lewat gol-gol Jarrad Branthwaite (27') dan Dominic Calvert-Lewin (58').
Kekalahan ini membuat Liverpool berada di peringkat kedua klasemen Premier League dengan koleksi 74 poin. Mereka berjarak tiga angka dari Arsenal yang berada di puncak.
Sejumlah catatan istimewa ditorehkan selepas pertandingan Everton melawan Liverpool. Berikut ini adalah perinciannya.
Catatan Menarik Duel Everton vs Liverpool

1. Everton mengalahkan Liverpool di kandang sendiri di Premier League untuk pertama kalinya sejak Oktober 2010 (juga menang 2-0). Itu mengakhiri 12 laga tanpa kemenangan mereka dalam derby Merseyside di Goodison Park (S9 K3 sebelum malam ini).
2. Liverpool kalah dua kali dari tiga pertandingan terakhirnya di Premier League (M1). Itu jumlah kekalahan terbanyak dari gabungan 42 laga sebelumnya di kompetisi tersebut (M28 K12).
3. Everton menang tiga kali dari empat pertandingan terakhir mereka di Premier League (K1), setelah gagal menang satu pun dari 13 pertandingan liga sebelum periode ini (S6 K7).
4. Liverpool tertinggal 1-0 dalam 15 pertandingan berbeda di Premier League musim ini. Hanya pada musim 2022/2023 (16) mereka kebobolan dulu lebih banyak dalam satu musim liga di bawah asuhan Jurgen Klopp.
Catatan Menarik Duel Everton vs Liverpool

5. Everton unggul dari Liverpool untuk pertama kalinya dalam laga Premier League di Goodison Park sejak November 2013 (imbang 3-3). Sementara ini pertama kalinya mereka unggul 1-0 melawan Liverpool di kandang sendiri di kompetisi tersebut sejak Oktober 2010 (menang 2-0).
6. Jarrad Branthwaite (21 tahun 302 hari) menjadi pencetak gol termuda Everton dalam derby Merseyside Premier League sejak Romelu Lukaku pada November 2013 (20 tahun 194 hari).
7. Jarrad Branthwaite juga menjadi pemain Inggris termuda mereka yang mencetak gol di derby Merseyside sejak Francis Jeffers pada bulan April 1999 (18 tahun 68 hari).
8. Hanya pemain Arsenal David Raya (14) yang mencatatkan lebih banyak clean sheet di Premier League musim ini dibandingkan pemain Everton Jordan Pickford (11).
Catatan Menarik Duel Everton vs Liverpool

9. Dominic-Calvert Lewin telah mencetak tiga gol dalam empat pertandingan terakhirnya di Premier League untuk Everton. Itu jumlah yang sama dari 28 penampilan sebelumnya di kompetisi tersebut.
10. Dua gol Everton malam ini keduanya tercipta dari situasi bola mati (tendangan bebas dan sepak pojok) sehingga total gol mereka situasi itu di Premier League musim ini menjadi 17 (tidak termasuk penalti). Hanya Arsenal (20) yang mencetak gol lebih banyak dari situasi bola mati.
11. Liverpool telah melakukan 99 perubahan pada starting XI mereka di Premier League musim ini. Hanya Brighton (121) yang melakukan lebih banyak perubahan.
Sumber: Opta
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026 13:25 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 13:03 -
Otomotif 12 Januari 2026 12:48 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 12:45 -
Bola Indonesia 12 Januari 2026 12:41 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 11:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Daftar 5 Wasit Terbaik Dunia 2025: Michael Oliver ...
- 3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
- 7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho...
- 6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano R...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470165/original/004194000_1768198534-IMG_8118.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470006/original/099319200_1768194379-000_92D3499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938374/original/017867600_1645165607-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3620465/original/087377600_1635841743-20211102-Waspada__Cuaca_Ekstrim_Ancam_Jabodetabek-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469933/original/094415500_1768192154-Screenshot_2026-01-12_at_11.23.26.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469847/original/067748000_1768187889-AP26012072978761.jpg)

