
Bola.net - Sunderland merupakan salah satu tim yang berulang kali menyulitkan Manchester City. Musim lalu ketika City meraih mahkota Premier League, mereka dua kali gagal mengalahkan The Black Cats.
Gelandang sarat teknik dan pengalaman, Yaya Toure menyadari hal tersebut. Apalagi dengan adanya mantan pemain City, Adam Johnson di kubu tim yang diarsiteki Gustavo Poyet tersebut.
"Kami selalu tak beruntung di Stadium of Light. Mereka sangat kompak, kuat di belakang dan memiliki serangan balik yang bagus dan kami tahu teman lama kami Adam Johnson tak akan segan-segan menghadapi kami." kata pemain Pantai Gading itu pada Sky Sports.
Tentunya City tak datang dengan tangan kosong, Yaya yang mencetak gol pembuka di St Mary's hari Minggu kemarin mengungkapkan timnya memiliki kepercayaan diri yang bagus.
"Tiga atau empat kemenangan beruntun berdampak bagus pada kepercayaan diri kami. Kami mendapat hasil yang fantastis di kandang Southampton. Kami bermain sebagai kesatuan yang utuh karena kami menyadari kami harus kerja keras saat tak menguasai bola dan saat bertahan." imbuhnya.
Sementara ini City memang sudah meraih tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi. Dimulai dari tiga poin atas Swansea, Bayern dan Southampton. [initial]
(sky/dct)
Gelandang sarat teknik dan pengalaman, Yaya Toure menyadari hal tersebut. Apalagi dengan adanya mantan pemain City, Adam Johnson di kubu tim yang diarsiteki Gustavo Poyet tersebut.
"Kami selalu tak beruntung di Stadium of Light. Mereka sangat kompak, kuat di belakang dan memiliki serangan balik yang bagus dan kami tahu teman lama kami Adam Johnson tak akan segan-segan menghadapi kami." kata pemain Pantai Gading itu pada Sky Sports.
Tentunya City tak datang dengan tangan kosong, Yaya yang mencetak gol pembuka di St Mary's hari Minggu kemarin mengungkapkan timnya memiliki kepercayaan diri yang bagus.
"Tiga atau empat kemenangan beruntun berdampak bagus pada kepercayaan diri kami. Kami mendapat hasil yang fantastis di kandang Southampton. Kami bermain sebagai kesatuan yang utuh karena kami menyadari kami harus kerja keras saat tak menguasai bola dan saat bertahan." imbuhnya.
Sementara ini City memang sudah meraih tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi. Dimulai dari tiga poin atas Swansea, Bayern dan Southampton. [initial]
Update berita Premier League mu di sini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...