
Bola.net - Pekan ke-22 Serie A Italia menyajikan beberapa kejutan hasil pertandingan. Salah satunya adalah kekalahan AC Milan ketika melawan Spezia.
AC Milan harus mengakui keunggulan Spezia di San Siro, dengan skor 1-2. Hasil tersebut membuat AC Milan gagal melewati rival sekota di klasemen sementara Liga Italia Serie A. Padahal, Inter Milan hanya sanggup menuai satu poin usai ditahan tanpa gol kala bersua Atalanta.
Pada sisi lain, beberapa tim sanggup berpesta gol serta membuat performa menakjubkan. Dua di antara klub yang tampil istimewa adalah Verona dan Fiorentina.
Walhasil, review dari masing-masing penampilan tim berpengaruh terhadap nilai individu di Fantasy Team Liga Italia Serie A. Pada area ini, tak ada wakil klub-klub besar seperti Juventus, AC Milan dan Inter Milan.
Justru nama-nama dari tim lain yang muncul. Satu yang mengejutkan adalah keberadaan Antoni Barak yang berstatus pemain pengoleksi poin terbanyak, yakni 200.
Hal itu terjadi setelah Barak mencetak tiga gol yang membawa Verona berjaya di kandang Sassuolo. Skor akhir, Verona unggul 4-2 atas Sassuolo. Tim lain yang dominan menyumbang individu adalah Fiorentina.
Beberapa nama penggawa Fiorentina muncul di area 10 besar, seperti Alvaro Odriozola, Giacomo Bonaventura, Cristian Biraghi dan Lucas Torreira. Latarnya tak lain kemenangan 6-0 atas Genoa.
Ada Jagoan Kalian?
Berikut ini daftar pemain dengan koleksi poin tertinggi pada pekan ke-22 Liga Italia Serie A 2021/2022 :
1. Antonín Barák (Verona, Midfielder, Poin : 200)
2. Cristiano Biraghi (Fiorentina, Defender, Poin : 169)
3. Hirving Lozano (Napoli, Striker, Poin : 128)
4. Ciro Immobile (Lazio, Striker, Poin : 115)
5. Álvaro Odriozola (Fiorentina, Defender, Poin : 106)
6. Giacomo Bonaventura (Fiorentina, Midfielder, Poin : 105)
7. Lucas Torreira (Fiorentina, Midfielder, Poin : 89)
8. Piotr Żurkowski (Empoli, Midfielder, Poin : 85)
9. Salvatore Sirigu (Genoa, Kiper, Poin : 83)
10. Wilfried Singo (Torino, Defender, Poin : 83)
Disadur dari: Bola.com (Nurfahmi Budi; 18/1/22)
JANGAN LEWATKAN INI BOLANETERS
- Apa Lagi yang Kurang dari Juventus, Wahai Massimiliano Allegri?
- Juventus vs Paulo Dybala: Kisah Perseteruan yang Sudah Berjalan Tiga Tahun
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Nasib Sial AC Milan, Hendak Kudeta Inter Malah Kalah
- Nego Kontrak Paulo Dybala Macet, Manchester United Siaga Satu
- Barcelona Perkirakan Ousmane Dembele Gabung antara Juventus atau MU
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...