
Bola.net - AC Milan mulai bergerak untuk mencari pelapis penyerang Zlatan Ibrahimovic. Paling tidak, ada nama yang coba didatangkan ke San Siro oleh Paolo Maldini sebagai juru transfer Rossoneri.
Ibrahimovic menunjukkan performa yang fenomenal pada musim 2020/2021. Pemain asal Swedia itu telah mencetak 10 gol di Serie A. Torehan itu dicapai hanya dengan memainkan enam laga.
Namun, Milan kini mulai cemas dengan Ibrahimovic. Sebab, dia mulai sering mengalami cedera dan faktor usia sulit ditampik. Milan pun mulai mencari pelapis pemain 39 tahun.
Milan Ditolak Celtic
Satu nama yang serius didekati Milan untuk menjadi pelapis Ibrahimovic adalah Odsonne Edouard. Pelatih Stefano Pioli sudah memahami betul kualitas pemain 22 tahun itu.
Pioli sudah melihat langsung aksi Edouard. Sebab, Milan berada di grup yang sama di Liga Europa dengan klub Edouard, Celtic. Edouard mencetak satu gol ke gawang Milan saat kedua tim berjumpa.
Hanya saja, keinginan Milan untuk bisa membeli Edouard mendapat penolakan. Dikutip dari Daily Record, Celtic tidak tertarik untuk melepas Edouard. Celtic tidak ingin melepas pemain di tengah musim.
2 Pilihan AC Milan Lainnya
Edouard bukan satu-satunya opsi yang kini dijajaki Paolo Maldini untuk dibawa ke San Siro. Maldini juga bekerja keras untuk melakukan pendekatan pada dua nama penyerang top lain.
Maldini melakukan pembicaraan dengan Real Madrid. Mereka ingin meminjam Luka Jovic yang kesulitan beradaptasi dengan sepak bola Spanyol. Jovic dinilai sebagai opsi yang tepat bagi Milan.
Selain itu, Maldini juga membuka pembicaraan dengan Sassuolo untuk penyerang Gianluca Scamacca.
Scamacca mencetak dua gol dari 11 laga di Serie A. Scamacca tercatat sebagai pemain Sassuolo yang dipinjamkan ke Genoa. Milan telah memantau Scamacca sejak dia tampil apik bersama Timnas Italia U-21.
Sumber: Daily Record
Baca Ini Juga:
- 5 Pemain AC Milan Cedera Sebelum Natal: Bagaimana Kondisi Mereka Sekarang?
- Statistik Berbicara: Hanya Real Madrid dan Bayern Munchen yang Lebih Baik dari AC Milan
- Kaleidoskop Serie A 2020: Mari Berbicara Soal AC Milan
- Tinggalkan Juventus, Paulo Dybala Hengkang ke PSG?
- AC Milan Pede Bisa Pertahankan Gianluigi Donnarumma
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:33Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:17Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)

