
Bola.net - - Massimiliano Allegri berharap Juventus akan menyabet tiga gelar musim ini. Untuk itu, Allegri berharap timnya mulai 'memanen' satu per satu gelar yang diharapkan tersebut ketika menjalani final Coppa Italia menghadapi Lazio.
Juventus akan menghadapi Lazio pada hari Kamis (18/5) dini hari WIB. Menghadapi tim besutan Simone Inzhagi yang tampil bagus selama musim ini, Juve harus bisa menunjukkan penampilan terbaiknya. Sementara itu, mental pemain Juve sedikit goncang setelah menelan kekalahan 3-1 dari AS Roma di Serie A akhir pekan lalu.
Setelah kekalahan itu, Juventus masih memuncaki klasemen. Harapan menjuarai Serie A enam musim secara beruntun pun masih di depan mata karena klub asal Turin tersebut masih kokoh di puncak klasemen dengan 85 poin, berjarak empat poin dari AS Roma di dua laga tersisa.
Setelah menjalani final cup lokal, Juve akan menghadapi Crotone di kandang dalam lanjutan Serie A dan menantang Bologna di laga Serie A terakhir.
Setelah itu, Juve akan menjalani final Liga Champions menghadapi Real Madrid di Cardiff pada 4 Juni 2017. Harapan menyabet treble winner ini akan terwujud jika dalam periode 20 hari, semua laga yang dijalani berjalan seperti yang diharapkan.
"Musim mini selama 20 hari dimulai dengan final Coppa Italia kemudian menghadapi Crotone di kandang dan berakhir dengan final Liga Champions di Cardiff," ujar Allegri jelang final Coppa Italia.
"Inilah saatnya memulai memanen apa yang telah kami tanam selama ini. Lazio menjalani musim yang hebat tahun ini dan saya tak pernah ragu bahwa pelatih mereka Inzaghi akan melakukan hal besar sebagai pelatih."
"Mereka punya skuat istimewa dan kami harus bisa bermain dengan sangat baik untuk mengalahkan mereka," jelasnya.
🎙 @OfficialAllegri: "Our season starts now"
➡️ https://t.co/rYjIvPTO7R #JuveLazio #FinaleTIMCup pic.twitter.com/8L5JKba8fl
— JuventusFC (@juventusfcen) May 16, 2017
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 14:35 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:23 -
Liga Champions 20 Januari 2026 14:18 -
Otomotif 20 Januari 2026 14:10 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478116/original/036851400_1768892502-Polisi_mengamankan_pelaku_penusukan_di_Pringsewu__Lampung_yang_sempat_diamuk_massa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)

