
Bola.net - Manajer Inter Milan, Simone Inzaghi membeberkan alasannya memainkan Samir Handanovic melawan Torino. Ia menegaskan sang kiper senior saat ini masih menjadi kiper utama Inter Milan.
Pada tengah pekan kemarin, Inzaghi memainkan Andre Onana di bawah mistar gawang Inter. Sang kiper tampil impresif sepanjang laga melawan Bayern Munchen tersebut, meski Inter pada akhirnya kalah di laga itu.
Namun saat melawan Torino kemarin, Inzaghi membuat pergantian pemain di bawah mistar gawangnya. Ia memainkan Samir Handanovic semenjak awal laga.
Ketika ditanya mengapa Onana tidak menjadi starter, begini jawaban Inzaghi. "Saya tahu bahwa Onana adalah kiper yang kuat," buka Inzaghi kepada DAZN.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Masih Pilihan Utama
Inzaghi menyebut bahwa untuk saat ini ia masih percaya kepada Handanovic. Ia menyebut kiper gaek itu masih jadi kiper utama Inter MIlan.
"Ketika saya melihat Onana di sesi latihan, saya terkejut karena ia bermain lebih baik dari dugaan saya. Namun ia tahu bahwa di klub ini, Handanovic adalah pilihan utama kami," beber Inzaghi.
"Handanovic adalah kiper dengan kualitas yang luar biasa. Ia sudah bertahun-tahun membuktikan kemampuannya di Inter."
Bisa Direbut
Namun Inzaghi menekankan bahwa posisi Handanovic tidak sepenuhnya aman. Ia membuka kesempatan bagi Onana untuk merebut posisi kiper utama Inter.
Jadi ia meminta sang kiper untuk bekerja keras di sesi latihan dan jika ia mampu membuat tim pelatih terkesan maka eks Ajax itu akan diberikan kesempatan bermain.
"Saya akan menentukan siapa kiper kami berdasarkan pertandingan ke pertandingan seperti pemain lainnya. Kami tahu siapapun bisa menjadi pembeda bagi kami," ujarnya.
Laga Berikutnya
Inter Milan kini fokus untuk mempersiapkan pertandingan berikutnya. Nerrazurri akan kembali bermain di Liga Champions pada tengah pekan nanti.
Anak asuh Simone Inzaghi itu akan melakoni laga tandang di mana mereka akan berhadapan dengan Viktoria Plzen.
Klasemen Serie A
(DAZN)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

