
Bola.net - Karir Alexis Sanchez diyakini masih ditutupi awal gelap oleh pakar transfer Gianluca Di Marzio. Sebab, Inter Milan dipastikan tidak akan membelinya secara permanen pada musim depan.
Alexis Sanchez mengalami periode sulit sajak pindah ke Manchester United pada Januari 2018 lalu. Pemain asal Chile dimainkan sebagai winger dan kesulitan menemukan performa terbaiknya bersama Setan Merah.
Alexis Sanchez memainkan 45 laga bersama United di semua kompetisi. Ironisnya, dia hanya mencetak lima gol saja. Catatan itu lebih dari tujuh gol selama separuh musim di Premier League 2017/2018 bersama Arsenal.
Setan Merah kemudian meminjamkan Alexis Sanchez ke Inter Milan pada awal musim 2019/2020. United memberi subsidi kepada Inter terkait gaji pemain 31 tahun. Inter keberatan dengan beban gaji Alexis Sanchez.
Inter Milan Tolak Alexis Sanchez
Inter Milan rupanya belum menjadi titik balik bagi karir Alexis Sanchez. Mantan pemain Udinese itu hanya memainkan 15 laga dan mencetak satu gol saja. Alexis Sanchez beberapa kali menepi karena cedera.
"Satu-satunya hal yang pasti adalah bahwa Inter Milan tidak ingin Alexis Sanchez bertahan di klub," ucap Gianluca Di Marzio dikutip dari Sky Sports.
"Inter Milan tidak akan membelinya secara permanen," tambahnya.
Pendapat Gianluca Di Marzio memang tidak lagi mengejutkan. Beberapa media di Italia juga memberi kabar yang serupa. Antonio Conte disebut tidak puas dengan performa Sanchez. Inter Milan juga kesulitan membayar gaji sang pemain.
Alexis Sanchez Pindah ke AS Roma?
Lantas, bagaimana masa depan Alexis Sanchez?
Ole Gunnar Solskjaer beberapa waktu lalu membuka pintu untuk Alexis Sanchez jika ingin kembali ke Old Trafford. Akan tetapi, Gianluca Di Marzio tidak yakin bahwa Sanchez bakal mendapat perang penting di United. Pindah ke AS Roma pun bisa menjadi alternatif.
"Masa peminjaman bakal berakhir. Sanchez akan kembali ke Manchester United dan saya tidak tahu apakah Ole Gunnar Solskjaer ingin dia kembali di tim atau membiarkan dia untuk berbicara dengan klub lain. Roma ingin mengontrak Sanchez musim panas lalu, sehingga mereka dapat kembali untuknya," kata Gianluca Di Marzio.
Sumber: Sky Sports
Baca Ini Juga:
- Peluang Arsenal untuk Rekrut Thomas Partey Cukup Kecil, Ini Penyebabnya
- Liverpool Susun Rencana Pembajakan Boubakary Soumare
- Inter Milan Ternyata Belum Bergerak untuk Merekrut Pierre-Emerick Aubameyang
- Gara-Gara Virus Corona, Peluang Juventus untuk Rekrut Paul Pogba Semakin Mengecil
- Meski Cinta, MU Diyakini Bakal Kesulitan Merekrut Jadon Sancho
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...