
Bola.net - - Agen penyerang Carlos Bacca, Sergio Barilo tak memungkiri bahwa ia menerima banyak proposal dari klub lain yang inginkan jasa kliennya. Namun, Barilo memastikan bahwa Bacca saat ini hanya memikirkan AC Milan.
Rumor kepindahan Bacca dari Milan memang sedang berhembus kencang. Pemain asal Kolombia dinilai tidak cukup kompetitif untuk menjadi andalan Milan pada musim depan yang akan melakukan banyak perombakan skuat.
Selain itu, Bacca juga diketahui punya masalah pribadi dengan Vincenzo Montella, pelatih Milan. Hubungan keduanya sempat memanas pada pertengahan musim yang lalu meski belakangan disebut sudah mereda.
"Apa Bacca menerima banyak tawaran pindah? Ya. Tapi saat ini dia hanya memikirkan tentang Milan," terang Barilo kepada Milannews.
Carlos Bacca
Barilo juga memastikan bahwa Bacca masih punya komitmen tinggi. Selain itu, eks pemain Sevilla diklaim masih cukup kompetitif untuk menjadi juru gedor Milan pada musim depan. Bacca masih tajam membobol gawang lawan.
"Saya tidak merasa seperti itu [tidak kompetitif]. Bacca mencetak 14 gol. Dia ingin sebuah ketenangan, rasa percaya diri dan penilai yang positif tentang dirinya. Apakah ada masalah dengan klub? Tidak," tegas Barilo.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)

