
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan tengah menjajaki kemungkinan untuk mendatagkan penyerang sayap Lorenzo Insigne dari Napoli pada jendela transfer musim panas ini.
Barcelona cukup aktif di bursa transfer musim panas ini. Sejauh ini Blaugrana sudah menggaet empat pemain, yakni Sergio Aguero, Eric Garcia, Emerson Royal, dan Memphis Depay.
Meski demikian, pergerakan transfer Barcelona diyakini masih belum berhenti sampai di situ saja mengingat tiga dari empat pemain tersebut digaet secara gratis.
Ketertarikan Barcelona
Kontrak Insigne bersama Napoli bakal berakhir pada tahun depan. Namun, hingga kini belum ada kesepakatan soal kontrak baru yang terjalin antara kedua belah pihak.
Dilansir Sportitalia, Insigne enggan memberika jaminan bahwa ia akan menyepakati kontrak baru mengingat tensi panas yang sedang terjadi antara dirinya dengan presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis.
Barcelona pun kabarnya mengintip peluang untuk memboyong Insigne ke Camp Nou. Kubu Barca kabarnya kini mulai melakukan pendekatan terhadap perwakilan pemain 30 tahun tersebut.
Masa Depan Insigne
Musim 2020/21 kemarin Insigne menciptakan 19 gol dan 11 assist dalam 48 laga di semua kompetisi. Sayang, performa apiknya gagal menghadirkan gelar juara bagi Napoli.
Bahkan, Napoli juga gagal lolos ke pentas Liga Champions musim depan. Dengan usia yang sudah memasuki 30 tahun, Insigne bisa jadi akan berpikir untuk pindah klub.
Saat ini Insigne masih berkonsentrasi penuh memperkuat Italia di pentas Euro 2020, di mana sejauh ini ia sudah menyumbang satu gol.
Sumber: Sportitalia
Advertisement
Berita Terkait
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:13
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing French Open 2025
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:23
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:13
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 14:12
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 13:29
-
Tenis 21 Oktober 2025 13:13
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 13:10
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...