
Bola.net - - Wojciech Szczesny disebut-sebut sebagai calon terkuat pengganti Gianluigi Buffon di sektor gawang Juventus musim depan. Namun, persaingan memperebutkan posisi itu diprediksi akan ketat jika kiper Genoa, Mattia Perin, jadi bergabung pada bursa transfer nanti.
Seperti yang diketahui, Buffon memutuskan untuk mengakhiri kiprahnya bersama Juventus pada akhir musim kemarin. Sejak pengumumannya beberapa hari lalu, isu mengenai calon penggantinya pun merebak hingga sekarang.
Szczesny sendiri telah mendapatkan hati penggemar Juventus karena sanggup mengawal gawang saat Buffon sedang cedera. Pemain asal Polandia tersebut saat ini menjadi calon terkuat kiper utama Juventus musim depan.
Namun dalam beberapa pemberitaan terakhir, direktur Bianconeri, Guiseppe Marotta, disebut sedang menjalin komunikasi dengan Genoa perihal Perin. Hal tersebut bahkan telah dikonfirmasi langsung oleh presiden Genoa, Enrico Preziosi.
Sebelumnya, Perin telah mengungkapkan kesiapannya untuk bergabung dengan Juventus. Selain itu, mantan penjaga gawang Pescara tersebut juga menyatakan bahwa dirinya akan siap bersaing dengan Szczesny.
"Takut dengan Szczesny? Saya telah melewati momen buruk karena cedera, tapi saya merasa kuat. Saya tidak akan bilang bahwa itu mudah, tapi saya pikir saya punya kekuatan untuk melewati kesulitan," ujar Perin kepada Corriere di Torino.
"Siap untuk bersaing? Ya, dan apakah saya sudah bilang bahwa saya cukup kompetitif? Saya akan berkeringat setiap hari, Saya akan selalu mencoba yang terbaik dan membuatnya sulit untuk pelatih," pungkasnya.
Di musim ini, Perin telah membukukan 12 clean sheet dari 37 penampilannya di Genoa. Catatan tersebut menyamai raihan yang dimiliki Buffon serta kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)

