
Bola.net - Sebuah ancaman datang bagi Real Madrid. Gelandang mereka, Casemiro diberitakan masuk dalam rencana transfer Juventus di musim panas nanti.
Pemain Timnas Brasil itu merupakan sosok yang krusial di skuat Real Madrid. Posisinya tidak tergantikan dari pos gelandang bertahan El Real dalam beberapa tahun terakhir.
Casemiro sendiri memiliki performa yang sangat cemerlang di Real Madrid. Ia berhasil membawa El Real memenangkan satu gelar La Liga, satu gelar Copa Del Rey dan empat trofi Liga Champions.
Performa ciamik sang gelandang itu diberitakan tengah dipantau Juventus. Calciomercato mengklaim bahwa juara bertahan Serie A itu tengah merencanakan pembajakan Casemiro.
Mengapa Juventus tertarik untuk merekrut Casemiro? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Minim Stok Gelandang Bertahan
Juventus mengejar tanda tangan Casemiro karena mereka tidak memiliki cukup banyak stok gelandang bertahan di skuat mereka.
SI Nyonya Tua hanya memiliki Sami Khedira dan Emre Can yang bisa bermain di posisi itu. Sementara Can sendiri sudah dipinjamkan ke Dortmund dan kemungkinan tidak akan kembali.
Untuk itu Sarri ingin mendatangkan gelandang bertahan yang tokcer dan pilihannya jatuh kepada Casemiro.
Ogah Dijual
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Juventus bakal kesulitan untuk membajak Casemiro dari Real Madrid.
Zinedine Zidane diberitakan tidak tertarik menjual sang gelandang. Ia menilai Casemiro memiliki peranana yang sangat penting untuk timnya.
Tidak hanya itu, Casemiro masih terikat kontrak di Bernabeu hingga tahun 2023 sehingga mereka punya posisi yang kuat untuk mempertahankan sang gelandang.
Belanja Besar
Juventus sendiri diyakini bakal belanja besar di musim panas nanti.
Salah satu nama besar yang dirumorkan tengah diincar Si Nyonya Tua adalah mega bintang Barcelona, Lionel Messi.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)

