
Bola.net - Eks penyerang tim nasional Italia, Antonio Cassano meyakini bahwa Inter Milan akan mampu mengalahkan Juventus dalam perebutan gelar scudetto Serie A musim 2019-20 ini.
Saat ini Juventus masih memuncaki klasemen dengan keunggulan satu poin saja dari Inter. Bianconeri juga sama sekali belum merasakan kekalahan hingga giornata 12 ini.
Meski demikian, Inter yang kini dibesut Antonio Conte juga memperlihatkan performa cukup konsisten sejak awal musim. Persaingan menuju scudetto musim ini diyakini hanya menjadi milik mereka berdua.
Pilihan Cassano
Terlepas dari posisi klasemen saat ini, Cassano dengan tegas memilih menjagokan Inter untuk menjadi juara musim ini sekaligus menghentikan dominasi Juventus.
"Inter," jawab Cassano kepada La Repubblica ketika ditanya mengenai siapa tim favoritnya di Serie A musim ini.
"Mereka mengingkatkan saya pada Juventus ketika musim pertama dilatih Conte. Saat itu saya bermain di AC Milan dan kami kalah dalam perebutan scudetto dari mereka," tambah Cassano.
Juventus Lebih Idamkan Liga Champions
Meski demikian, Cassano tetap mengakui kehebatan skuad Juventus saat ini. Menurutnya, Cristiano Ronaldo cs lebih berambisi meraih gelar juara di pentas Liga Champions.
"Tentu saja, Juventus cukup bagus untuk meraih scudetto. Juventus saat ini memiliki dua tim dan masih menjadi tim terkuat dan paling komplet di Italia," tutur Cassano.
"Meski demikian, Anda bisa melihat dari jauh bahwa mereka diprogram untuk meraih kesuksesan di Liga Champions," tukasnya.
Sumber: La Repubblica
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

